Nasional

Wagub Jatim Ajak Ansor Taklukkan Revolusi Industri 4.0

Ahad, 28 Juli 2019 | 11:15 WIB

Wagub Jatim Ajak Ansor Taklukkan Revolusi Industri 4.0

Wakil Gubernur saat sambutan pada Konferwil XIV GP Ansor Jatim.

Malang, NU Online
Bangsa Indonesia, termasuk negara lain di belahan dunia harus kian menyiapkan diri agar bisa berperan aktif pada revolusi industri 4.0. Bila memungkinkan dan ini harus yakni bagaimana menaklulkkannya sehingga bisa memiliki peran yang lebih besar di jadi pemenang.
 
Penegasan ini disampaikan Emil Elitianto Dardak saat memberikan sambutan pada pembukaan Konferensi Wilayah XIV Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur, Ahad (28/7).
 
“Pemprov Jatim bersama GP Ansor siap menaklukan revolusi industri 4.0. Ini 
jadi landasan membangun Jatim yang diberkahi,” kata mantan Bupati Trenggalek tersebut. 
 
Di hadapan ribuan kader yang serba memakai jas hijau, Emil Dardak mengatakan kader Ansor di semua daerah mulai dari tingkat ranting, pimpinan anak cabang yang ada di kecamatan, cabang atau kepengurusan tingkat kabupaten dan kota sampai wilayah atau provinsi merupakan aset yang harus dirawat.
 
"Mari kita bangun Jawa Timur bersama dan Ansor merupakan kekayaan dan aset yang sangat besar bagi kemajuan Jawa Timur ke depan," katanya. 
 
Orang nomor dua di Jawa Timur tersebut memberikan ucapan selamat dan sukses atas terselenggaranya kegiatan Konferwil GP Ansor Jatim yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Sabilurrosyad Kota Malang tersebut.
 
Pada kesempatan yang sama, dirinya mengaku bangga kepada GP Ansor Jatim karena menjadi barometer pemuda NU di level nasional. 
 
"Kami mendengar bahwa apa yang disampaikan panitia penyelenggara tadi, bahwa Ansor Jawa Timur menjadi barometer organisasi pemuda NU di tingkat nasional, " ungkapnya.
 
Baginya, GP Ansor menjadi garda terdepan dalam menjaga nilai kebangsaan Indonesia. Oleh karena itu harus menjadi rujukan dan referensi di seluruh Indonesia. 
“Kalau bicara mengenai nilai kebangsaan, Ansor berada di depan menjaga 
nilai kebangsaan,” ujarnya. 
 
Menurut Emil, tidak ada sejarah panjang dalam membela kebangsaan NKRI seperti GP Ansor. Karena itu, reputasi ini harus terus dijaga dan ditegakkan. Karenanya, Emil menjelaskan bahwa Pemprov Jatim siap mendengarkan dan menampung aspirasi yang berkembang dari GP Ansor dalam membangun Jatim. 
 
Mantan Bupati Trenggalek ini. juga berharap agar Konferwil XIV GP Ansor Jatim dapat berjalan dengan lancar, bermartabat dan baik. (Ibnu Nawawi)