Obituari

Innalillah, Sesepuh Pesantren Gedongan Cirebon KH Mukhlas Dimyathi Wafat

Selasa, 13 Agustus 2019 | 08:30 WIB

Innalillah, Sesepuh Pesantren Gedongan Cirebon KH Mukhlas Dimyathi Wafat

KH Mukhlas Dimyathi, sesepuh Pondok Pesantren Gedongan, Cirebon, Jawa Barat, meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (13/8) pukul 14.00 WIB.

Jakarta, NU Online
Innalillahi wa innaa ilaihi rajiun. Nahdlatul Ulama kembali berduka. KH Mukhlas Dimyathi, sesepuh Pondok Pesantren Gedongan, Cirebon, Jawa Barat, meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (13/8) pukul 14.00 WIB.
 
"Telah berpulang ke Rahmatullah, KH Mukhlas Dimyathi, pengasuh Pondok Pesantren Gedongan," kata Romzi Ahmad, cucu almarhum, kepada NU Online, pada Selasa (13/8) siang.
 
Kiai Mukhlas masih terhitung kakak sepupu dari Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj. "Masih sepupu," kata Nizar Idris, keponakan almarhum.
 
Wakil Sekretaris Lembaga Takmir Masjid PBNU itu mengungkapkan pamannya tersebut sebagai ulama yang tawadu. Ketawaduan almarhum membuatnya begitu dihormati dan menjadi rujukan masyarakat sekitar.
Nizar juga menilai sosok almarhum begitu dekat dengan masyarakat, baik kerabat maupun masyarakat umum.
 
"Beliau itu sesepuh Gedongan yang sangat dekat dengan seluruh masyarakat Gedongan, baik dari kalangan dhuriyah ataupun masyarakat umum," katanya.
 
Hal serupa diungkapkan oleh Najhah Barnamij, cucu almarhum. "Akrab banget sama masyarakat," ujarnya.
 
Najhah juga mengungkapkan bahwa Kiai Mukhlas merupakan sosok kiai yang dermawan. Dalam hal bersedekah, katanya, tidak pernah hitung-hitungan. 
 
Menurut keterangan keluarga, jenazah akan dipulangkan dari RSPAD Gatot Subroto pada pukul 15.30 sore ini. Almarhum akan dishalatkan dan dimakamkan pada hari Rabu, (14/8) Pukul 09.00 - 10.00  di Masjid Pondok Pesantren Gedongan, Ender, Cirebon, Jawa Barat. (Syakir NF/Zunus)