Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj meminta agar sejumlah perguruan tinggi yang ada dibawah naungan NU ditingkatkan kualitasnya.
“Kalau dulu akreditasnya B, tahun depan harus bisa A,” katanya ketika menerima rombongan dari Lajnah Perguruan Tinggi NU (LPTNU) dan Sekolah Tinggi Agama Islam NU (STAINU) di kantornya, Rabu, (22/12).<>
Ketua LPTNU Dr Noor Ahmad mengungkapkan saat ini terdapat 216 perguruan tinggi yang berada dibawah naungannya. Sejumlah strategi telah dilakukan untuk meningkatkan kualitas Perguruan Tinggi NU (PTNU).
Jika sebelumnya lebih banyak ‘bermain’ di jurusan agama, PTNU kini juga mulai merambah jurusah umum. Noor Ahmad menjelaskan, fihaknya akan segera membuka fakultas Kedokteran dan Farmasi.
Ia menjelaskan, PTNU memiliki pasar khusus, yaitu lulusan pesantren yang ingin masuk ke perguruan tinggi, karena perguruan tinggi dibawah NU memiliki tradisi yang sama dengan pesantren.
“Kita juga menargetkan minimal mampu mendirikan satu universitas dalam periode kepengurusan kali ini,” katanya.
Sementara itu Rektor STAINU Mujib Qolyubi menjelaskan sekolah tinggi yang dikelolanya kini telah memiliki tiga juruan, yaitu syariah, ahwalus syakhsiyah dan perbangkan syariah..
“Dalam waktu dekat, kita akan membangun gedung baru di Parung karena ruang yang ada sekarang sudah tidak memadai,’ katanya. (mkf)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
2
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
3
Keputusan Libur Ramadhan Menunggu Surat Edaran Lintas Kementerian
4
Khutbah Jumat: Mari Bangkitkan Semangat Mempelajari Ilmu Agama
5
Komnas Haji: Pengurangan Petugas Haji 2025 Jadi Tantangan dan Titik Krusial
6
Ketum PBNU: NU Berdiri untuk Bangun Peradaban melalui Pendidikan dan Keluarga
Terkini
Lihat Semua