Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tidak hanya menjaring para calon anggota legislatifnya dari kalangan ulama atau kiai, melainkan juga dari kalangan artis.
Wakil Sekretaris Jenderal DPP PKB Helmy Faishal mengatakan, saat ini sudah ada 500 kiai yang mendaftakan diri sebagai caleg PKB. Di antaranya 200 kiai ternama.<>
"Namun masih akan diverifikasi tim bamus dan caleg," jelas Helmy di sela-sela sosialisasi dan konsolidasi PKB Jawa Barat di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/8) kemarin.
Dari kalangan artis, sudah ada nama, di antaranya, Teuku Firmansyah. Nama yang sedang diincar PKB saat ini adalah artis dangdut Gita KDI.
Namun, saat dikonfirmasi, Gita membantah dirinya mencalonkan diri dari PKB. Dia mengaku memang sering menyanyi dan mengaji bersama di PKB. Namun, untuk menjadi caleg dari PKB Gita mengaku masih berpikir-pikir dahulu.
Menanggapi fenomena tersebut, Pengamat Politik Tjipta Lesmana mengatakan, dunia artis dinilai sangat berbeda dengan politik. Dunia artis merupakan dunia hiburan. Berbeda dengan dunia politik, yang merupakan dunia serius untuk membangun bangsa.
"Jadi, partai politik perlu artis untuk vote getter. Saya yakin, artis di DPR tidak mampu. Paling di DPR hanya bergoyang dan senyum-senyum," kata Tjipta.
Artis yang duduk di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) jarang yang berbunyi, berteriak keras dan ngotot memperjuangkan daerah pilihannya. Hal yang berbeda dialami kaum intelektual.Â
"Ambisinya menggebu-gebu dan luar biasa. Tapi, begitu masuk mengalami benturan yang sangat keras, dan mengalami dunia yang gelap. Seringkali mereka susah bergerak dan melangkah," katanya. (okz/rif)
Terpopuler
1
Meninggal Karena Kecelakaan Lalu Lintas, Apakah Syahid?
2
Hukum Quranic Song: Menggabungkan Musik dengan Ayat Al-Quran
3
Menag Nasaruddin Umar akan Wajibkan Pramuka di Madrasah dan Pesantren
4
Surat Al-‘Ashr: Jalan Menuju Kesuksesan Dunia dan Akhirat
5
Haul Ke-15 Gus Dur di Yogyakarta Jadi Momen Refleksi Kebijaksanaan dan Warisan Pemikiran untuk Bangsa
6
Mariam Ait Ahmed: Ulama Perempuan Pionir Dialog Antarbudaya
Terkini
Lihat Semua