Hari Santri 2020, Santri Tegal Diminta Jadi Pelopor Penanggulangan Covid-19
Jumat, 16 Oktober 2020 | 15:00 WIB
Nurkhasan
Kontributor
Tegal, NU Online
Peringatan Hari Santri 2020 akan berbeda dan tidak dapat dilaksanakan seperti tahun-tahun sebelumnya, hal tersebut karena adanya situasi wabah Covid-19.
“Bangsa kita saat ini sedang dihadapkan pada persoalan serius pandemi Covid-19 yang tidak hanya memerlukan energi besar untuk memutus rantai penularannya, tapi juga kesediaan pada setiap diri kita untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan," tegas Bupati Tegal Hj Umi Azizah.
Hal tersebut disampaikan Bupati Tegal saat Pembukaan Hari Santri 2020 yang dihelat Pengurus Cabang (PC) Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMINU) Kabupaten Tegal, Selasa (13/10) malam di Gedung PCNU setempat.
Umi berharap, dengan adanya Hari Santri di masa pandemi, para santri diharapkan juga bisa ikut menjadi pelopor dalam penangulangan Covid-19 dengan cara menerapkan protokol kesehatan.
"Jalan kita masih panjang, masih banyak yang harus kita perjuangkan di masa sulit ini. Jangan sampai kita kehilangan identitas jati diri sebagai bangsa yang merdeka, berketuhanan yang maha esa dan berkeadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” ucapnya.
Umi yang juga Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Tegal itu menyampaikan rasa terima kasihnya kepada panitia Peringatan Hari Santri yang selalu bersemangat dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia melalui 'Resolusi Jihad' sekaligus mensyiarkan ajaran agama Islam yang rahmatan lil alamin, Islam yang ramah dan moderat.
"Kemerdekaan yang diraih oleh bangsa Indonesia tentunya tidak lepas dari peran serta para santri. Untuk itu persatuan dan kesatuan perlu dijaga dengan cara menghargai kebersamaan serta semangat kegotongroyongan," ungkapnya.
Bupati Tegal, Hj Umi Azizah (Foto: Nurkhasan)
Pengurus PCNU Kabupaten Tegal H Muntoyo mengungkapkan, saat ini PCNU Kabupaten Tegal sedang giat giatnya memajukan klinik NU, STKIPNU juga semakin banyak peminatnya dan Sensus warga NU yang perlu digerakan dari semua lini.
"Para santri dan semuanya harus mensukseskan," ujarnya.
Muntoyo juga meminta, dalam rangka Hari Santri 2020, santri harus menjadi pelopor protokol kesehatan yakni dengan menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan sering mencuci tangan dengan air yang mengalir.
"Ini sebagai ikhtiar menjaga kesehatan untuk hidup lebih baik dan untuk beribadah kepada Allah SWT," imbuhnya.
Ketua Panitia Hari Santri 2020 sekaligus Ketua RMINU Kabupaten Tegal KH Syamsul Arifin kepada NU Online, Kamis (15/10) menuturkan, kegiatan HSN dalam masa pandemi tetap diselenggarakan dengan protokol kesehatan.
“Kita libatkan perwakilan santri yang ada di Kabupaten Tegal untuk melaksanakan kegiatan dan rangkaian secara virtual sampai tanggal 22 Oktober 2020,” kata Samsul.
Dijelaskan, kegiatan pembukaan Hari Santri 2020 dihadiri pengasuh pondok, Badan Otonom NU, 37 pengurus RMINU se-Jawa Tengah, dan 128 pesantren di Kabupaten Tegal dengan menyaksikan lewat live streaming.
"Dalam kegiatannya nanti kita tetap mengikuti arahan dan kebijakan Pemerintah Pusat dengan selalu melakukan komunikasi dengan Pemerintah Daerah,” pungkasnya.
Kontributor: Nurkhasan
Editor: Abdul Muiz
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua