Daerah

PC IPNU & IPPNU Kab. Lamongan Gelar Rapat Kerja II

Kamis, 8 November 2007 | 07:06 WIB

Lamongan, NU Online
Guna menyusun program 1 tahun ke depan maka PC. IPNU & IPPNU Lamongan menggelar Rapat Kerja II, acara yang digelar di Villa Al Muniroh Pacet Mojokerto (1-2/11/2007).

Kegiatan ini diikuti oleh 24 Pimpinan Anak Cabang IPNU & IPPNU se- Kab. Lamongan. Menurut Ketua PC. IPNU Lamongan, Ediyanto, acara ini digelar untuk mengevalusi kinerja PC. IPNU& IPPNU Lamongan periode 2006-2008 dalam kurun waktu 1 tahun serta untuk menyusun agenda dan program kerja tahun kedua.

gt; Acara yang mengambil tema "Penguatan Kelembagaan, Modal Kemajuan organisasi" ini di buka secara resmi oleh Ketua PCNU Lamongan, KH. Abdullah Maun, menurut beliau, IPNU-IPPNU harus mampu menjadi organisasi yang program-programnya bisa menyentuh langsung pada pelajar oleh karena itu beliau mengharap agar PC. IPNU-IPPNU Lamongan selama setengah periode ke depan harus membuat prioritas program kerja yang menyentuh pelajar dan santri.

"Banyak kader-kader pelajar NU yang sekarang mengikuti bimbingan-bimbingan belajar di luar sekolah untuk peningkatan nilai akedemik, apakah IPNU-IPPNU tidak bisa membuat Bimbingan Belajar (bimbel) yang menampung mereka?" tambah Abah Maun, Panggilan akrab beliau.

Menurut ketua pelaksana, Zuhdi Ahmadi, Rapat kerja II dibagi 2 komisi yaitu komisi program dan komisi organisasi. dalam komisi program digunakan menyusun garis-garis besar program kerja IPNU-IPPNU Lamongan tahun kerja II dan komisi dalam komisi organisasi akan dibahas pokok-pokok pikiran tentang penguatan organisasi dan kelembagaan PC. IPNU-IPPNU Lamongan termasuk tertib administrasi dan menajemen.

Di akhir acara diisi dengan curah pendapat (curhat) antara Pimpinan Cabang dan Pimpinan Anak Cabang se-Kab. Lamongan. "kami berharap agar terjalin komunikasi yang intensif antara PAC dan PC. IPNU-IPPNU Lamongan sehingga terjadi kesingkronan dalam menjalankan.

Kontributor Lamongan : Imam Fadlli