Sambut Ramadhan, Pelajar NU Banjit Way Kanan Bagikan Jadwal Puasa dan Bersih-bersih Masjid
Ahad, 11 April 2021 | 23:30 WIB
Ketua PAC IPNU Banjit, Aldhy Ariyansyah memberikan pamflet jadwal imsakiah, shalat, dan jadwal puasa kepada salah satu pengurus Masjid di Kecamatan Banjit, Ahad (11/4). (Foto: NU Online/ Dokumentasi IPNU-IPPNU Banjit).
Disisi Saidi Fatah
Kontributor
Way Kanan, NU Online
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Banjit, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung membagikan puluhan jadwal puasa ke masjid-masjid di seluruh kampung.
Pembagian jadwal imsakiah, waktu sholat, dan buka puasa yang didesain oleh tim media PAC IPNU-IPPNU Banjit dan sudah tercetak dalam bentuk pamflet tersebut dibagikan ke masjid dan para pengurus di 20 kampung se-Kecamatan Banjit.
Hal ini sebagai upaya kepedulian pelajar NU kepada masyarakat agar dapat menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan dengan baik dan khusyuk.
"Kita berharap, meski di tengah situasi pandemi seperti ini, tidak mengurangi semangat dan kekhusyukan dalam beribadah. Apalagi bulan suci Ramadhan yang penuh berkah," kata Ketua PAC IPNU Banjit, Kabupaten Way Kanan, Aldhy Ariyansyah di kediamannya, Kampung Argomulyo, Kecamatan Banjit, Kabupaten Way Kanan, Ahad (11/4).
Lebih lanjut, mahasiswa semester enam program studi Hukum Ekonomi Syariah Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al Ma'arif Way Kanan itu mengatakan, selain sebagai sarana informasi, hal itu juga dilakukan sebagai upaya mensyiarkan IPNU dan IPPNU kepada masyarakat, terlebih di kalangan pemuda dan pelajar.
"Dengan ini kita juga berharap eksistensi pelajar NU di Banjit dapat melebar. Gerakan positif tentu akan terus digalakkan sebagai ikon dan tujuan utama kita, selain itu juga tentunya guna menarik minat pemuda dan pelajar untuk bergabung di IPNU-IPPNU," tambahnya.
Adapun program khusus di bulan Ramadhan, pelajar NU Banjit telah menyusun konsep untuk mengadakan kuliah Ramadhan (Kurma) dengan mendatangkan kiai pesantren, Pengurus NU, maupun alumni IPNU dan IPPNU.
Sementara itu, Ketua PAC IPPNU Banjit, Way Kanan, Ani Apriani menyatakan bahwa kuliah Ramadhan itu akan dilaksanakan setidaknya tiga kali. Setiap pertemuan diisi dengan kajian dan diskusi ringan perihal keislaman dan ke-NU-an.
Selain membagikan pamflet, pada hari yang sama, PAC IPNU dan IPPNU Banjit, Way Kanan juga melakukan bersih-bersih di Masjid Al-Muhajirin Argomulyo dan diskusi ringan.
"Alhamdulillah, mohon doa agar kita sebagai pelajar dapat istiqamah dalam menebar virus kebaikan. Semoga Ramadhan tahun ini mampu kita laksanakan lebih baik dari sebelumnya," demikian Ani berharap.
Kontributor: Disisi Saidi Fatah
Editor: Aryudi A Razaq
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua