Patoni
Penulis
Suatu ketika, santri bernama Badrun sowan kepada Ustadz Romli, pengajarnya di pesantren. Dia bermaksud curhat soal nilai bahasa Inggrisnya yang mendapat rapor merah.
Setelah mencurahkan permasalahannya, Ustadz Romli berkata, “Ya sudah, kamu ikut kursus bahasa Inggris saja, biar nilainya meningkat,” tutur sang ustadz.
Siang hari setelah pulang sekolah, Badrun bersemangat langsung menuju tempat kursus bahasa Inggris yang tak begitu jauh dari desanya.
“Mbak, berapa biaya kursus di tempat ini?” tanya Badrun tanpa basa-basi kepada petugas admin.
“Biaya Pendaftaran 100 ribu. Untuk biaya bulanan, bulan pertama dan kedua 150 ribu, bulan ketiga dan seterusnya 50 ribu,” jelas mbak admin.
“Kalau begitu saya mulai kursus di bulan ketiga aja ya Mbak,” ujar Badrun. (Fathoni)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Islam Itu Mudah, Jangan Dibuat Sulit! Teladani Rasulullah yang Penuh Kasih dan Kebijaksanaan
2
Khutbah Jumat: Rezeki Halal Adalah Kunci
3
Menggabungkan Niat Puasa Syawal dan Puasa Senin Kamis
4
Khutbah Jumat: Tanggung Jawab Orang Tua terhadap Pendidikan dan Nafkah Anak
5
Bu Guru Salsa di Televisi: Ketika Tayangan Tak Mendidik Menjadi Contoh Buruk
6
Khutbah Jumat: Keistimewaan Berbagi Kebahagiaan
Terkini
Lihat Semua