Solo, NU Online
Babak semifinal kompetisi Liga Santri Nusantara (LSN) tahun 2018 putaran nasional dihelat, Sabtu (6/10). Satu-satunya tim asal Jawa Tengah yang tersisa, Bina Insani Kabupaten Semarang akhirnya mesti terhenti langkah mereka dan gagal menjejakkan kaki di final.
Bina Insani Kabupaten Semarang menjadi satu-satunya tim wakil Jawa Tengah (Jateng) yang melaju ke babak semifinal Liga Santri Nusantara (LSN) 2018. Namun, Bina Insani gagal melenggang ke babak final usai takluk 0-1 dari Nurul Fajri (Region Jabar I) di partai semifinal yang digelar di Stadion Sriwedari Solo.
Gol semata wayang dari Nurul Fajri dicetak M Bangkit Mustaqim pada menit ke-70. Itu adalah gol ke-11 Bangkit di ajang LSN 2018.
Kemenangan tipis itu mengantarkan Nurul Fajri ke babak final untuk menghadapi Nurul Khairat Al Muhibbin (Region Kalimantan I) yang mengemas kemenangan 2-0 atas Birrul Walidain (Region Nusa Tenggara I).
“Pada partai final besok (sore ini, red) akan hadir langsung Menpora (Imam Nahrawi), Kapolda Jateng (Irjen Pol Condro Kirono), dan Gubernur Jateng (Ganjar Pranowo),” terang perwakilan panitia Ali Sutopo. (Ajie Najmuddin/Muiz)