Tim Sukses Bambang-Adnan Yakin Raih 60 Persen Suara
Kamis, 10 April 2008 | 11:56 WIB
Tim sukses pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah, Bambang Sadono-Muhammad Adnan, mengaku yakin dapat meraih 60 persen suara dalam Pemilihan Gubernur pada Juni mendatang.
Tim Keluarga Mohammad Adnan (TKMA), begitu nama tim sukses tersebut diberi nama. TKMA memang bukan tim sukses yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD). Namun, telah dibentuk di seluruh desa di Jateng. Demikian dilaporkan Kontributor NU Online, Wasdiun.<>
Koordinator TKMA Kabupaten Brebes KH Agus Mudrik mengatakan, pihaknya telah membentuk TKMA di 17 Majelis Wakil Cabang NU dan 333 di Pengurus Ranting NU se-Kabupaten Brebes. “Kini tinggal pembinaan mendalam,” ungkap Mudrik di Kantor Pengurus Cabang NU Kabupaten Brebes, Kamis (10/4).
Mudrik mengatakan, tekat TKMA merupakan tolok ukur pemenangan Adnan yang merupakan Ketua Pengurus Wilayah NU Jateng. “Meski bukan atas nama lembaga, tapi masa mau 'menelantarkan' kader terbaik NU? Harus mendukung kesuksesannya, dong,” pungkasnya.
Ia menjelaskan, di Brebes sendiri, ditargetkan meraih rata-rata 60 persen. Untuk wilayah selatan, terutama Bumiayu dan Paguyangan, bisa mencapai 80 persen. Pasalnya, di daerah itu merupakan basis massa Nahdliyin (sebutan untuk warga NU). (rif)
Terpopuler
1
Presiden Prabowo Tanda Tangani PP Nomor 11 2025 tentang Pencairan THR dan Gaji Ke-13 ASN
2
Masih Dibuka, 10 Program Mudik Gratis Lebaran Idul Fitri 2025
3
Penangkapan KH Zainal Musthafa, Ansor Ciamis, dan Hak Interpelasi Oto Iskandar di Nata
4
Khutbah Jumat: Ini Amal dengan Pahala Terbaik bagi Orang Puasa Ramadhan
5
Lamine Yamal, Sepak Bola, dan Puasa Ramadhan
6
Kultum Ramadhan: Pentingnya Mengendalikan Amarah
Terkini
Lihat Semua