Tulungagung, NU Online
Sejak pandemi Covid-19 menerpa dunia dan negeri ini. Bidang pendidikan nyatanya cukup kalang kabut menghadapi adaptasi baru dengan penerapan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
Kendala akses internet membuat para siswa kesulitan dalam proses belajar mereka. Hal ini direspon cepat oleh Gerakan Pemuda Ansor dengan mengakomodir kegiatan berupa sedeqah Wifi di seluruh Indonesia.
Merespons hal tersebut Banser Ngantru segera mengambil langkah dengan menggandeng provider penyedia layanan kuota yakni Smatfren untuk bekerjasama dalam penyediaan kuota murah bagi pelajar.
"Kkami langsung bergegas untuk mencoba kerjasama dengan Smartfren, harga Rp.5000 dapat total 4.5 Gb dan alhamdulillah hari ini sudah bisa berjalan" Ujar Zaka, Komandan Banser Ngantru.
Kegiatan yang dinamakan BanserCare ini sebagai langkah cepat agar siswa bisa terus belajar tanpa terbebani dengan biaya internet mereka. Setidaknya ada 200 paket kuota internet murah yang disiapkan. Fendy yang juga sekertaris Ansor Ngantru meminta agar kuota ini segera direspon dengan baik agar tepat sasaran.
"Jumlah itu memang belum mampu memenuhi semua kebutuhan tapi kami yakin Pendidikan adalah utama, dan sudah tugas kami membantu meski tak seberapa," imbuh Fendy.
Pemberian kuota tahap satu ini dilaksanakan di Madrasah Aliyah Atthohiriyah Pinggirsari, Kamis (13/8). Tak kurang 30 siswa-siswi antusias menerima bantuan ini.
Rifai salah satu siswa mengatakan bahwa mereka sangat terbantu dengan kuota ini. "Sangat senang, kami bisa belajar dengan nyaman tanpa harus mengeluarkan biaya yang banyak," ujarnya.
Target dalam bulan ini seluruh paket bisa terdistrubusikan kepada seluruh siswa di kecamatan Ngantru.
"Kami terus sosialisasi, dan mencoba membuka kerja sama dengan provider lain agar lebih merata," pungkas Zaka yang juga Ketua Pelaksana kegiatan ini.
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua