Mataram, NU Online
Pengurus Cabang (PC) Korps PMII Putri (Kopri) Mataram menggelar jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Ibu Nasional 2019 bersamaan dengan care free day di Taman Udayan Kota Mataram, Ahad (22/12).
Rute yang dilaluinya sekitar 1,5 kilo meter. Jalan sehat tersebut dilepas oleh Ketua Ikatan Alumni (IKA) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kota Mataram Moh Akri di depan Islamic Center. Peserta kemudian bergerak ke arah Jalan Udayana mengikuti rute hingga finish.
Sepanjang melintasi rute, para anggota dan pengurus Kopri membagikan sejumlah bunga kepada ibu-ibu di kawasan car free day sembari mengucapkan 'selamat Hari Ibu, terimakasih telah menjadi ibu yang baik bagi anak-anaknya'. Di samping itu mereka juga memberikan biskuit kepada anak-anak kecil yang berada di sekitar titik care free day.
"Tujuan selain memperingati Hari Ibu ini tentunya juga mengkampanyekan gaya hidup sehat dengan berjalan kaki," ujar Ketua PC Kopri Mataram, Nurul Asmayati.
Ibu-ibu yang terima bunga tampak riang berbalaskan senyum. Mereka kelihatan cukup senang nan bahagia. Begitu juga dengan anak-anak yang telah menerima bingkisan biskuit.
Setelah berbagi dengan mereka, para pengurus mengunjungi Panti Jompo Al-ikhlas Ampenan, Kota Mataram. Di sana pengurus memberikan nasi kotak kepada para penghuni panti. Mereka dan pengurus diakui Nurul Asmayati cukup respek menyambut kedatangannya.
Ia menegaskan, kegiatan ini adalah salah satu bentuk untuk melatih dan menyiapkan diri menjadi ibu di masa tuanya. "Wanita cerdas adalah wanita yang mempersiapkan dirinya menjadi seorang ibu, dan kedatangan kami di sini juga mereflesikan diri bagaimana nantinya di masa depan," terangnya saat berbagi di Yayasan Panti Asuhan tersebut
Sementara Ketua PC PMII Kota Mataram, Herman Jayadi mengungkapkan, tujuan di balik kegiatan itu adalah mimpi yang mulia. Sejak di usia mudanya pengurus Kopri sudah bertekad menjadi ibu yang baik untuk anak-anaknya kelak.
Ia juga mengapresiasi kegiatan Kopri Mataram. "Selaku ketua cabang kami mengapresiasi kegiatan Kopri Mataram, harus didukung dalam kegiatan-kegiatan positif,'' ucapnya.
Dia juga berharap ke depannya bukan hanya cabang yang menyelenggarakan kegiatan serupa. Namun, di tingkat Pengurus Komisariat (PK) dan Pengurus Rayon (PR) PMII juga perlu menggelar kegiatan seperti ini.
Kontributor: Hadi
Editor: Syamsul Arifin