Pamekasan, NU Online
Ketua IPNU Kadur, Pamekasan Faisol Ansori mengikuti pelatihan pembuatan live tv streeming di Pondok Pesantren Al-Haramain, Duwa' Pote, Kecamatan Kota, Kabupaten Sampang. Pelatihan ini bergulir selama tiga hari, mulai Sabtu (6/10)-Senin malam (8/10) mendatang.
<>
"Pelatihan ini digelar oleh Majlis Muwasshalah Baina Ulamain Muslimin dengan melibatkan 30 pesantren seJawa Timur," tutur Faisol kepada NU Online, Sabtu (6/10) malam.
Ditegaskan Faisol, masing-masing pesantren menutus 2 orang. Jadi, seluruh peserta ialah 60 orang.
"Dan saya diutus oleh Pondok Pesantren Ad-Duriyah, Bangkes, Kadur, Pamekasan, tempat saya mengajar," terangnya.
Selain dilatih membuat live streeming TV, tambah Faisol, peserta juga dibekali ilmu berkenaan dengan internet sehat dan teknisi kompoter.
"Insya Allah, ilmu yang saya dapatkan di sini, selain akan dibagikan ke pesantren tempat saya mengabdi, NU juga tidak akan kuabaikan," tuturnya.
Pelatihan yang ditempatkan di pesantren KH Izzat Hasan ini, ketua panitianya ialah pengasuh Pondok Pesantren Darul Mushthafa, Solo.
"Selain itu, dinasehati oleh KH Anwan Manshur dari Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri," ungkap Faisol.
Dalam hal itu, pelatihan tersebut diharapkan juga menjadi perhatian IPNU atau NU serta kader-kader nahdhiyin lainnya.
Sebatas diketahui, pemateri pelatihan ini ialah para dosen dari Universitas Pembangunan Nasional.
"Ini pelatihan yang sangat mengesankan. Penting ditiru dan ditindaklanjuti. Sangat penting bagi keberlangsungan pesantren di era globalisasi," pungkasnya.
Kontributor: Hairul Anam
Terpopuler
1
Sosiolog Sebut Sikap Pamer dan Gaya Hidup Penyebab Maraknya Judi Online
2
Menkomdigi Laporkan 80 Ribu Anak Usia di Bawah 10 Tahun Terpapar Judi Online
3
Kabar Duka: KH Munsif Nachrowi Pendiri PMII Wafat
4
Besok Sunnah Puasa Ayyamul Bidh Jumadal Ula 1446 H, Berikut Niat dan Keutamaannya
5
Komisi III DPR Singgung Judi Online Masuk Kategori Kejahatan Luar Biasa
6
Khutbah Jumat: Peran Ayah dalam Kehidupan Keluarga
Terkini
Lihat Semua