Daerah

Kambing Gulir, Cara NU Metro Perkuat Ekonomi Warganya

Ahad, 17 Mei 2020 | 06:00 WIB

Kambing Gulir, Cara NU Metro Perkuat Ekonomi Warganya

Penyerahan Bantuan Kambing Gulir kepada warga NU Kota Metro (Foto: Istimewa)

Metro, NU Online
Sudah enam tahun terakhir ini Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Metro, Lampung Melalui Lembaga Amil Zakat Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kota Metro memberi bantuan kambing kepada warganya. Bantuan kambing ini merupakan upaya peningkatan ekonomi warga NU melalui sistem bergulir. 
 
Tercatat sampai dengan saat ini sudah ada 377 kambing gulir yang dipelihara dengan rincian Metro Pusat 42 ekor, Metro Barat 84 ekor, Metro Utara 89 ekor, Metro Timur 70 ekor, dan Metro Selatan 89 Ekor.
 
Ketua LAZISNU Kota Metro H Agusrina Syaka mengatakan bahwa bantuan ini merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh LAZISNU Kota Metro dan direalisasikan setiap bulan Ramadhan. Bantuan ini juga wujud kepedulian dan dukungan dari NU Metro untuk meningkatkan ekonomi warga NU
 
Untuk Ramadhan kali ini, LAZISNU Kota Metro menggandeng Tim Satgas NU Peduli Covid-19 kembali membagikan kambing gulir sebanyak 44 ekor. Pembagian yang dilaksanakan pada Ahad (17/5) ini masih tetap menggunakan sistem lama yakni setiap warga yang diberikan bantuan, pada tahun berikutnya harus mengembalikan satu ekor kambing untuk digulirkan kepada warga yang lain.
 
"Saya ucapkan terimakasih kepada Pengurus LAZISNU periode ini yang masih baru dan Satgas NU Peduli. Di tengah musibah pandemi Covid-19 yang melanda saat ini, kita masih dapat berbuat untuk membantu warga kita. Semoga ini bermanfaat dan dicatat sebagai amal kebaikan untuk kita semua," kata Ketua PCNU Metro KH Ali Qomaruddin yang ikut mendampingi penyerahan kambing tersebut.
 
Bantuan kambing gulir tersebut sangat dirasakan manfaatnya oleh warga. Hal ini diungkapkan Nasirun, warga NU Ranting Mulyosari Kecamatan Metro Barat, yang telah mendapat bantuan kambing bergulir sejak dua tahun lalu. 
 
Ia mengaku sangat senang dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan dan telah benar-benar dapat membatu perekonomiannya. 
 
"Saya mendapat bantuan kambing dari NU dua tahun yang lalu pak, sekarang sudah beranak menjadi 9 ekor, yang dua sudah saya jual untuk membiayai anak sekolah, saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada NU Metro semoga bantuan ini membawa barakah," ungkapnya.
 
Pewarta: Muhammad Faizin
Editor: Syamsul Arifin