Daerah

Pagar Nusa Bondowoso Latihan Bersama untuk Bangun Soliditas

Ahad, 24 April 2016 | 14:31 WIB

Bondowoso, NU Online
Untuk membangun silaturrahim antara perguruan yang tergabung dalam naungan Pengurus Cabang (PC) Pancak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU), Pagar Nusa Kabupaten Bondowoso melakukan latihan bersama di lapangan Desa Tlogasi Kecamatan Tlogosari Kabupaten Bondowoso Jawa Timur, Ahad (24/04) sore.

Sekretaris Umum PC PSNU Pagar Nusa Bondowoso Joni Adiputra menyatakan, latihan bersama ini untuk membangun solidaritas sehingga diharapkan nantinya Pagar Nusa bisa berkontribusi dalam event-event di tingkat kabupaten, provinsi, bahkan nanti di event nasional.

"Karena adik-adik kita berada di perguruan pencak silat ini, tentunya keinginnya adalah, pertama, menjaga kelestarian budaya. Pancak silat ini harus di jaga, kenapa? Karena ini adalah peninggalan budaya, peninggalan sejarah yang ditinggalkan. Tradisi kan, perlu kita lestarikan," papar Joni.
 
"Kedua tentulah adik-adik memiliki keinginan, memiliki cita-cita  untuk berkontribusi dan berperan aktif di berbagai event. Inilah yang kita persiapkan ke depan. Kebetulan bulan Mei yang akan datang KONI Kabupaten Bondowoso akan melaksanakan kejurkap di semua ajang olah raga termasuk pancak silat," tambahannya.

Ia juga berharap para peserta tetap semangat berlatih dan latihan bersama ini, bukan cuma sekali ini saja tetapi bisa berkelanjutan.

Ketua PAC PSNU Pagar Nusa Kecamatan Tlogosari dari Perguruan Pencak Silat Cimande Samsul Arifin mengatakan, "Latar belakangnya kita memanfaatkan, juga melestarikan budaya bangsa, juga selain kalau dari agama memang kita mempersiapkan generasi penerus tangguh," ujarnya.

"Alhamdulillah dengan latihan bersama seperti ini meraka lebih terpacu lagi untuk berlatih, kemarin- kemarinnya meraka agak manja," jelasnya di sela latihan.

Kegiatan latihan bersama tersebut diikuti Pancak Silat Cimande Kecamatan Tlogosari , Pancak Silat Hariau Terbang Kecamatan Curahdami dan Pancak Silat Satria Muda dari Kampus STAI At-Taqwa Bondowoso yang di bawah naungan PC PSNU Pagar Nusa Bondowoso.

Latihan tersebut diikuti dari tingkatan SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA dan Perguruan Tinggi dari masing-masing Perguruan Pancak Silat. (Ade Nurwahyudi/Mukafi Niam)