PCNU Balangan Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang di Kecamatan Tebing Tinggi
NU Online · Selasa, 30 Desember 2025 | 12:00 WIB
Penyaluran bantuan PCNU Kabupaten Balangan kepada warga terdampak banjir bandang di Kecamatan Tebing Tinggi. (Foto: istimewa)
Ahmad Mursyidi
Kontributor
Balangan, NU Online
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Balangan menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga terdampak banjir bandang di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, pada Sabtu–Ahad (27–28/12/2025).
Wakil Sekretaris PCNU Balangan Ahmad Sibawaihi menjelaskan bahwa banjir bandang menyebabkan genangan air dengan ketinggian yang masuk hingga ke rumah-rumah warga, disertai lumpur tebal yang mengendap di dalam dan sekitar permukiman. Kondisi tersebut mengakibatkan banyak rumah warga mengalami kerusakan, baik rusak berat, sedang, maupun ringan.
“Selain kerusakan bangunan, rumah warga dipenuhi lumpur sehingga membutuhkan bantuan alat semprot air untuk membersihkan sisa-sisa lumpur yang menumpuk,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sibawaihi menyampaikan bahwa banjir juga berdampak pada terputusnya akses infrastruktur. Salah satu jembatan di Desa Raranum, RT 3, Kecamatan Tebing Tinggi, dilaporkan patah atau terputus, sehingga menghambat distribusi bantuan ke wilayah tersebut.
"Dalam kondisi keterbatasan akses tersebut, PCNU Balangan tetap berupaya hadir melalui penyaluran bantuan yang difokuskan di posko-posko bencana serta langsung kepada masyarakat terdampak, bersama para relawan lainnya, khususnya di wilayah Kecamatan Tebing Tinggi," ujarnya.
Adapun bantuan yang disalurkan kata Sibawaihi meliputi sembako, pakaian layak pakai, sabun mandi, sabun cuci, makanan ringan, susu, serta susu formula. Bantuan tersebut diberikan kepada seluruh warga terdampak, baik orang dewasa maupun anak-anak.
Dalam pelaksanaannya, kata Sibawaihi, PCNU Balangan melibatkan berbagai badan otonom NU di antaranya IPNU, IPPNU, GP Ansor, Banser, dan PMII, serta bekerja sama dengan keluarga besar Yayasan Nurul Musthofa Wal Busro Baruh Penyambaran.
“Bantuan ini dapat terlaksana berkat kerja sama seluruh lapisan masyarakat, baik warga Nahdliyin maupun relawan lainnya,” tambahnya.
Penyaluran bantuan dilaksanakan di sejumlah desa terdampak, yakni Desa Sumsum, Tebing Tinggi, Mayanau, Maranting, dan Gunung Batu.
"Berdasarkan informasi sementara di lapangan, kebutuhan mendesak warga saat ini adalah pakaian, perlengkapan mandi dan cuci, serta kelengkapan MCK seperti sikat dan pasta gigi, serta sampo," lanjutnya.
Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga terdampak sekaligus memperkuat semangat gotong royong dan khidmat sosial Nahdlatul Ulama dalam merespons bencana kemanusiaan.
============
Para dermawan bisa donasi lewat NU Online Super App dengan mengklik banner "Darurat Bencana" yang ada di halaman Beranda atau via web filantropi di tautan berikut https://filantropi.nu.or.id/solidaritasnu.
Terpopuler
1
Ketum PBNU Respons Penetapan Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai Tersangka Korupsi Kuota Haji
2
Setahun Berjalan, JPPI Nilai Program MBG Berhasil Perburuk Kualitas Pendidikan
3
Laras Faizati Tolak Replik Jaksa karena Tak Berdasar Fakta, Harap Hakim Jatuhkan Vonis Bebas
4
Gus Mus: Umat Islam Bertanggung Jawab atas Baik Buruknya Indonesia
5
Langgar Hukum Internasional, Penculikan Presiden Venezuela oleh AS Jadi Ancaman Tatanan Global
6
Khutbah Jumat Bahasa Jawa: 5 Cekelan Utama kanggo Wong kang Amar Ma'ruf Nahi Munkar
Terkini
Lihat Semua