Suasana menggalang dana dan peluncuran Koin Muktamar pada Peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke-94 di Halaman Kantor PCNU Sorong, di Kompleks Masjid Adzakirin Kelurahan Malasom, Aimas Unit 2, Sorong, Ahad (2/2).
Abdul Rahman Ahdori
Kontributor
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Sorong, Papua Barat menggalang Koin Muktamar pada Peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-94 NU di halaman Kantor PCNU Sorong, di Kompleks Masjid Adzakirin Kelurahan Malasom, Aimas Unit 2, Sorong, Ahad (2/2).
Penggalangan dana oleh Nahdliyin tersebut dalam rangka menyukseskan Muktamar ke-34 NU yang akan digelar di Provinsi Lampung 22-27 Oktober 2020 mendatang. Harlah NU di Papua dimeriahkan juga dengan sunatan massal, istighotsah, dan pertunjukan wayang kulit
Ketua Lazisnu PCNU Kabupaten Sorong Aji Parluji, mengatakan, gerakan Koin Muktamar di Sorong, Papua Barat dalam rangka memperkuat tekad NU mewujudkan kemandirian untuk membiayai Muktamar. Ia menargetkan sebanyak-banyaknya untuk penghimpunan Koin Muktamar di Sorong, Papua Barat.
“Kami menargetkan jumlah sebanyak-banyaknya, minta doanya agar NU di Papua semakin kuat dan memberikan manfaat,” tuturnya.
Untuk diketahui, pada muktamar kali ini suksesinya ditekankan dari NU, oleh NU, dan untuk NU. Karena itu, melalui gerakan Koin Muktamar, seluruh Nahdliyin di seluruh penjuru dunia diharapkan mampu membangun kemandirian agenda lima tahunan NU tersebut.
Gerakan Koin Muktamar sendiri merupakan ikhtiar berkesinambungan guna mencapai kemandirian finansial NU, semenjak peluncuran program nasional Koin NU, yang terbukti telah menghasilkan capaian yang cukup signifikan, baik dari sisi manajerial, penghimpunan, program hingga pelaporan.
Koin Muktamar merupakan terobosan dalam upaya membangun kemandirian NU, sehingga tidak bergantung kepada siapa pun terkait semua kebutuhan Muktamar NU. Bagi siapa pun yang ingin berpartisipasi pada Koin Muktamar ini bisa melakukannya melalui jalur offline dan online.
Partisipasi melalui offline adalah dengan cara konvensional, seperti memasukkan uang ke kotak Koin Muktamar dan bisa juga menyumbang dalam bentuk barang. Sementara melalui online bisa dilakukan dengan cara transfer ke rekening NU Care-LAZISNU dengan nomor 068 333 1926 (BCA), 123 000 483 89 77 (Mandiri), dan 0335 01 000 735 303 (BRI), atau bisa lewat aplikasi NUcash.
Kontributor: Abdul Rahman Ahdori
Editor: Muchlishon
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: 4 Maksiat Hati yang Bisa Hapus Pahala Amal Ibadah
2
Khutbah Jumat: Jangan Golput, Ayo Gunakan Hak Pilih dalam Pilkada!
3
Poligami Nabi Muhammad yang Sering Disalahpahami
4
Peserta Konferensi Internasional Humanitarian Islam Disambut Barongsai di Klenteng Sam Poo Kong Semarang
5
Kunjungi Masjid Menara Kudus, Akademisi Internasional Saksikan Akulturasi Islam dan Budaya Lokal
6
Khutbah Jumat Bahasa Sunda: Bahaya Arak keur Kahirupan Manusa
Terkini
Lihat Semua