Brebes, NU Online
Pelajar NU yang tergabung dalam Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Kecamatan Ketanggungan Kab. Brebes telah menyelenggarakan acara puncak Khotmil Qur'an dengan sebanyak 500 khataman di Desa Kubangjati Kec Ketanggungan (2/7).
Acara yang dihadiri sebagai lebih dari 800 kader IPNU-IPPNU se-Kecamatan Ketanggungan ini berlangsung dengan meriah. Pasalnya para kader baik itu dari tingkat Ranting dan PAC selama bulan Ramadhan berhasil mengkhatamkan Al-Qur'an sebanyak 500 kali. Pembacaan dilaksanakan setiap hari oleh semua Ranting dan PAC dari siang sampai sore hari. Kegiatan ini diselenggarakan guna meningkatkan kembali semangat membaca Al-Qur'an kepada para remaja di desa-desa.
"Kita ingin para generasi muda semangat dalam membaca Al-Qur'an," ucap Abdul Azid selaku ketua PAC IPNU Kecamatan Ketanggungan.
Acara puncak tersebut berjalan dengan penuh kekhidmatan dengan berharap akan mendapatkan keberkahan dari Al-Qur'an. Dalam sambutannya ketua PC IPNU Kabupaten Brebes Ferial Farkhan mengatakan bahwa ini adalah kali pertama dilaksanakan oleh IPNU-IPPNU di Kabupaten Brebes.
"Ini adalah pertama yang dilakukan oleh IPNU IPPNU. Dan PAC Ketanggungan lah yang membuat sejarah baik. Semoga kita semua akan mendapatkan keberkahan dari membaca Al-Qur'an," ungkap Ketua PC IPNU Kabupaten Brebes itu.
Di sela-sela acara puncak tersebut, secara simbolis PAC Ketanggungan menyerahkan Al-Qur'an kepada MWC NU Kecamatan Ketanggungan. Sebanyak 22 Ranting IPNU-IPPNU se-Kecamatan Ketanggungan mendapatkan satu buah Al-Qur'an. Kegiatan ditutup dengan berbuka puasa bersama dan dilanjutkan dengan shalat Tarawih berjamaah.
Direncanakan bahwa kegiatan ini akan menjadi agenda rutin tiap bulan Ramadhan pada tahun tahun selanjutnya. (Ferial Farkhan/Mukafi Niam)