Daerah

Pesan Gus Reza di Batam: Terus Berjuang dan Mengabdi di NU

Sabtu, 15 Februari 2020 | 06:55 WIB

Pesan Gus Reza di Batam: Terus Berjuang dan Mengabdi di NU

Pengasuh Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur Reza Ahmad Zahid (Gus Reza) mendoakan pembangunan PCNU Bintan. (Foto: NU Online/Abd Majid)

Batam, NU Online
Selama lima hari yakni 10-14 Februari 2020, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Batam, Kepulauan Riau kehadiran tamu istimewa yakni Pengasuh Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur Reza Ahmad Zahid (Gus Reza).
 
Ketua GP Ansor Batam Masruri selaku panitia menyampaikan kehadiran GUs Reza di Batam dalam rangka silaturahim dan memperkuat ukhuwah nahdliyah. Selain itu, Gus Reza juga memberikan mauidzah hasanah dalam kegiatan Harlah ke-94 NU dan beberapa kegiatan penguatan Aswaja kepada kader Ansor Kota Batam.
 
"Selama lima hari beliau di Batam juga memenuhi undangan PCNU Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan," kata Masruri.
 
Selain itu ia juga mengajak Nahdliyin untuk terus berjuang dan mengabdi di Nahdlatul Ulama.
 
Bersama PCNU Tanjungpinang di Pondok Pesantren Al-Kausar, Gus Reza menyampaikan pentingnya memperkuat pemahaman Aswaja Annahdliyah kepada pengurus NU. Pemahaman Aswaja Annahdliyah selanjutnya wajib disampaikan kepada masyarakat.
 
"Melaui Lembaga Dakwah PCNU dapat dilakukan penguatan terhadap hujjah Amaliyah Nahdliyah. Seluruh alumni pesantren mari perkuat ukhuwah dalam wadah Nahdlatul Ulama," ujarnya.

Ia juga menyampaikan jejaring ulama dan santri yang tidak terputus satu dengan yang lain.
 
Pesan serupa juga disampaikan ketika Gus Reza bersama PCNU Bintan di Pondok Pesantren Mamba'us Sholihin. Di pesantren ini, Gus Reza juga melakukan pembacaan doa di lahan yang akan di bangun Kantor PCNU Bintan.
 
"Semoga Allah mudahkan dan ridhai seluruh niat dan perjuangan kita semua," kata Gus Reza.
 
Kontributor: Abdul Majid Jufri
Editor: Kendi Setiawan