Ansor Tegal Mukti menyalurkan paket sembako ke kaum Duafa, dari rumah ke rumah. (Foto: NU Online/ Dokumentasi PAR Ansor Banser Tegal Mukti)
Disisi Saidi Fatah
Kontributor
Way Kanan, NU Online
Pimpinan Anak Ranting Gerakan Pemuda (GP) Ansor Desa Tegal Mukti, Kecamatan Negeri Besar, Kabupaten Way Kanan, Lampung menyalurkan 115 paket sembako kepada kaum duafa dan memberikan santunan terhadap 26 anak yatim setempat. Penyaluran sembako dan santunan tersebut dilakukan secara serentak di 5 masjid dan 6 mushala di Desa Tegal Mukti melalui program bertitel Santunan Duafa dan Anak Yatim (Sandhayat).
Kegiatan tersebut merupakan gerakan istikamah yang dilakukan setiap bulan Ramadhan dan telah berjalan sejak beberapa tahun lalu. Dananya merupakan hasil infaq dari para donatur di Tegal Mukti yang dikumpulkan selama bulan Ramadhan dan kemudian dikelola oleh GP Ansor setempat.
Menurut Ketua Ranting Ansor Tegal Mukti, Ma'ruf Rizal, untuk bergerak maslahat secara istikamah bagi umat bukanlah perkara mudah, karena hal tersebut membutuhkan kerjasama dan loyalitas dari semua jajaran pengurus. Namun, dengan rasa optimis dan kebersamaan yang kuat, maka tujuan tersebut akan tercapai dengan cepat dan tepat.
"Sudah tentu tugas ini merupakan kebahagiaan ketika kami mampu bergerak dan menjalankan amanah dari masyarakat untuk berbagi," katanya di Tegal Mukti, Negeri Besar, Kamis (6/5).
Ia mengimbau masyarakat untuk terus bersedekah, karena sedekah ibarat air sungai yang mengalir.
"Tentu dengan ini kita akan memperoleh manfaat dari air bersihnya," ujarnya.
Rizal berharap ke depan akan ada donatur tetap dalam kegiatan tersebut, sehingga kegiatan bermanfaat itu bisa berjalan secara berkelanjutan, dan tidak hanya di bulan Ramadhan saja.
Sementara itu, sekretaris Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Negeri Besar, Ahmad Nurdiansyah, mengapresiasi kinerja kompak Ansor dan Banser Tegal Mukti. Ia menilai kemurahan dan keistikamahan yang dilakukan Ansor Banser tersebut merupakan gerakan nyata yang kontinu.
Senada dengan Nurdiansyah, Wakil Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ansor Kabupaten Way Kanan, Filial Sa'adillah berharap, program yang telah berjalan di masing-masing ranting, khususnya di Kecamatan Negeri Besar mampu bertransformasi ke arah kemandirian organisasi.
"Sudah barang tentu ini semua demi kemaslahatan umat, meski di tengah pandemi Covid-19, Ansor Banser Negeri Besar masih terus berbakti dan berbagi. Pengurus PAC GP Ansor Negeri Besar harus mampu bertransformasi sebagai media juang dalam bentuk program kerja yang gemilang dan berkesinambungan," ungkapnya.
Sebelumnya, Ansor Kecamatan Negeri Besar juga melaksanakan gerakan Kawal Ramadhan yang dilaksanakan melalui Ansor Ranting Negara Jaya, dengan berjaga di setiap masjid dan mushala, serta lingkungan selama kegiatan shalat tarawih berlangsung.
Kontributor : Disisi Saidi Fatah
Editor: Aryudi A Razaq
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua