Ahlul Halli wal Aqdi Dibahas di Komisi Organisasi
Rabu, 24 April 2013 | 00:50 WIB
Surabaya, NU Online
Mekanisme Ahlul Halli Wal Aqdi (Ahwa) atau pemilihan rais syuriyah dan ketua tanfidziyah oleh semacam dewan yang dibentuk, akan menjadi salah satu materi penting sidang komisi organisasi dalam Konferensi Wilayah (Konferwil) NU Jawa Timur, Mei 2013 mendatang.<>
Hal itu disampaikan Wakil Ketua PWNU Jatim H Abdul Wahid Asa saat dikonfirmasi NU Online di ruangan kerjanya, lantai dua PWNU Jatim, Jalan Masjid Al-Akbar Surabaya, Selasa (23/4).
“Kita yakin, para utusan dari PCNU masih memiliki kejernihan cara berfikir dalam melihat persoalan di internal organisasi,” katanya. Pimpinan Umum Majalah Aula ini sangat optimis, dari sekian banyak peserta yang mengikuti konferensi, juga akan ikut serta sejumlah organisatoris ulung yang memiliki kesamaan visi dalam upaya memperbaiki internal NU.
Mekanisme Ahwa akan didiskusikan dengan para kontingen dari PCNU se Jawa Timur.
“Kita berharap draf Ahwa yang sudah disiapkan akan bisa diterima para peserta sehingga pembahasan saat Konferwil dapat berjalan lebih serius dan mendalam,” katanya.
Konferwil PWNU Jatim sendiri akan berlangsung di Pondok Pesantren Bhumi Sholawat, Tulangan Sidoarjo. Pelaksanaan acara tertinggi level Jatim ini dilaksanakan 24-26/5 2013 atau 14-16 Rajab 1434 H.
Redaktur : A. Khoirul Anam
Kontributor: Syaifullah
Terpopuler
1
Menag Nasaruddin Umar akan Wajibkan Pramuka di Madrasah dan Pesantren
2
Hukum Pakai Mukena Bermotif dan Warna-Warni dalam Shalat
3
Kiai Ubaid Ingatkan Gusdurian untuk Pegang Teguh dan Perjuangkan Warisan Gus Dur
4
Pilkada Serentak 2024: Dinamika Polarisasi dan Tantangan Memilih Pemimpin Lokal
5
Dikukuhkan sebagai Guru Besar UI, Pengurus LKNU Jabarkan Filosofi Dan Praktik Gizi Kesehatan Masyarakat
6
Habib Husein Ja'far Sebut Gusdurian sebagai Anak Ideologis yang Jadi Amal Jariyah bagi Gus Dur
Terkini
Lihat Semua