Buku 'Berguru kepada Kiai Sahal' Diluncurkan di Islamic Book Fair 2023
Kamis, 21 September 2023 | 21:30 WIB
Foto bersama dalam peluncuran dan bedah buku 'Berguru Kepada Kiai Sahal' di panggung utama Islamic Book Fair di Istora Senayan Jakarta, Kamis (21/9/2023). (Foto:NU Online/Suwitno)
Aru Lego Triono
Penulis
Jakarta, NU Online
Buku berjudul Berguru kepada Kiai Sahal karya Ahmad Muchlishon Rochmat diluncurkan di Panggung Utama Islamic Book Fair, di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Kamis (21/9/2023).
Baca Juga
Fiqih Sosial Kiai Sahal
Muchlishon mengaku, buku itu berasal dari tesis penelitiannya yang mengangkat sisi lain dari Rais 'Aam PBNU 1999-2014 KH MA Sahal Mahfudh. Biasanya, Kiai Sahal dikenal sebagai sosok identik dengan fiqih sosial. Namun, Muchlishon mengatakan bahwa Kiai Sahal adalah pribadi yang multidisipliner.
“Saya ingin menggali dari sisi lain soal pendidikan Islam. Ini ceruk yang belum pernah ditulis oleh para peneliti. Karena selama ini orang mengenal Kiai sahal hanya sebagai pemikir tentang fiqih sosial. Padahal beliau juga sebagai praktisi pendidikan Islam,” jelasnya.
Menurut Muchlishon, pemikiran dan tindakan Kiai Sahal dalam mengembangkan pendidikan Islam perlu terus digali serta dijadikan rujukan untuk menyelesaikan persoalan di dunia pendidikan saat ini.
“Saya berpikir ini perlu digali karena banyak persoalan di pendidikan saat ini yang mungkin bisa diselesaikan dengan pemikiran-pemikiran Kiai Sahal,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Pengasuh Pesantren Maslakul Huda Kajen, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah, Nyai Hj Tutik Nurul Jannah (Ning Tutik) menjelaskan bahwa Kiai Sahal adalah sosok yang satu dalam pemikiran dan tindakan.
Menurut Ning Tutik, Kiai Sahal sebagai sosok yang terkenal dengan fiqih sosial itu juga punya fokus di bidang pendidikan Islam. Sebab, Kiai Sahal merupakan seorang pengasuh pesantren. Ning Tutik juga menyebut mertuanya itu sebagai sosok yang visioner.
Baca Juga
Inilah 10 Kitab Karya Kiai Sahal Mahfudh
“Kiai sahal dalam setiap apa yang dilakukannya adalah orang yang visioner. Sebelum menginisiasi berdirinya Institut Pesantren Mathali'ul Falah, beliau memikirkan terlebih dulu bagaimana pendidikan tinggi berbasis pesantren. Bahkan sebelum itu, beliau sudah punya pemikiran soal pendidikan Islam,” ungkap Ning Tutik.
Dalam diskusi itu, hadir pula Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Bidang Syariah dan Halal, KH Sholahuddin Al-Aiyub. Ia mengatakan, Kiai Sahal merupakan satu di antara sembilan anggota Badan Pertimbangan Pendidikan Nasional (BPPN). Badan ini dibentuk berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 1989.
“Semua ahli di bidang pendidikan, hanya Kiai Sahal berlatar belakang pesantren. Karena memang pendidikan pesantren menjadi sangat penting bagi pendidikan nasional saat itu,” ucap Ustadz Ayub, sapaan akrab pria yang pernah menjadi asisten pribadi Kiai Sahal itu.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa Kiai Sahal mampu memerankan diri, bukan hanya pada level lokal di Pati, tetapi pada level organisasi di NU dan MUI. Bahkan, di level negara. Pribadi Kiai Sahal sangat cocok untuk menjadi rujukan para santri.
“Kalau dikatakan bahwa kIai Sahal sebagai uswah hasanah dalam konteks santri memerankan diri dalam kehidupan pribadi, sosial, negara. Kiai Sahal cocok untuk dirujuk,” tuturnya.
Ketua PBNU H Mohamad Syafi' Alielha (Savic Ali) menjelaskan bahwa pendidikan di pesantren sebenarnya menggunakan kurikulum merdeka. Pelajaran di pesantren pun sangat kontekstual.
“Para kiai di pesantren berpikir, apa yang kira-kira relevan untuk umat Islam dan masyarakat secara umum. Dengan kondisi itu, saya kira alumni pesantren bisa lebih adaptif terhadap perkembangan zaman,” tutur Savic.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua