Daerah

Gandeng DPRD, Kopri PMII Bojonegoro Gelar Pelatihan Kepemimpinan Perempuan

Selasa, 9 Mei 2017 | 02:19 WIB

Bojonegoro, NU Online
Bekerjasama dengan DPRD Kabupaten Bojonegoro, Kopri PC PMII mengadakan pelatihan kepemimpinan perempuan, Senin, 05 Mei 2017, di Gedung DPRD, Jl Pahlawan No.5 Kepatihan, Bojonegoro.

Pelatihan yang berlangsung mulai pukul 10.00 sampai pukul 13.00 WIB tersebut mendatangkan tiga narasumber, yaitu Ketua DPRD Bojonegoro, Hj Mitro'atin; Ketua Muslimat Cabang Bojonegoro, Hj Ririn Muktamiroh, dan Peneliti sekaligus Dosen IKIP Bojonegoro, Anis Umi.

Menurut Hj Mitro'atin, untuk menjadi seorang pemimpin perempuan, tidak boleh menyerah karena resiko dan tantangan. "Seorang pemimpin harus bisa mengajak dan mempengaruhi lebih dari seorang. Jujur dan ikhlas dalam memimpin tanpa mengabaikan tugasnya sebagai ibu rumah tangga," tegasnya siang itu.

Sedangkan menurut Hj Ririn Muktamiroh, kepribadian seorang pemimpin dapat di pengaruhi oleh dua hal, yaitu keturunan dan lingkungan. "Kepribadian seseorang, baik dari cara makan, berpakaian, maupun komunikasi merupakan cerminan dari kepribadian seseorang tersebut," tandas sosok yang juga Kepala MTs Darul Ulum tersebut.

Anis Umi selaku peneliti muda di daerah Bojonegoro menambahkan, bahwa seorang pemimpin harus bisa public speaking. "Pada saat public speaking, buatlah kesan pertama yang terbaik yang akan selalu diingat oleh hadirin. Tancapkan rasa percaya diri di depan, dan lakukan apa yang seharusnya dilakukan," ujarnya penuh semangat.

Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi para calon pemimpin peremuan, khususnya di Bojonegoro. [Nur Fadhilatul M/Mukafi Niam]