Subang, NU Online
Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor kabupaten Subang, Jawa Barat menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) di Majelis Ta'lim Nurul Huda Wirija, Kampung Arjasari, Desa Cikujang, Kecamatan Serangpanjang, Kabupaten Subang. Kegiatan yang kesekian kalinya diselenggarakan ini merupakan upaya memperkuat kaderisasi di tubuh Ansor.
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Subang, Asep Alamsyah Heridinata meminta agar seluruh kader Ansor bisa menguasai media sosial untuk mengcounter isu-isu yang menyudutkan Nahdlatul Ulama (NU). Pasalnya, sampai saat ini masih cukup banyak orang dan atau kelompok yang membenci NU.
"Di medsos hari ini banyak sekali pihak-pihak yang menyerang NU, baik pribadi para kiai, maupun secara organisasi. Untuk itu, sebagai garda terdepan NU, kader Ansor harus bisa menguasai media sosial," ujar Asep usai penutupan PKD, Ahad (17/11).
Dirinya juga berpesan kepada seluruh anggota baru GP Ansor agar senantiasa menjaga nama baik individu masing-masing, keluarga serta organisasi. Baik itu di media sosial maupun saat berinteraksi dengan seseorang secara langsung.
"Nama baik GP Ansor ada dipundak para kader. Untuk itu, bijaklah dalam bersosialisasi dengan masyarakat maupun di medsos. Sekalipun ada yang menyerang, balaslah dengan kebaikan serta tidak menimbulkan kegaduhan baru," tegasnya.
PKD yang dilaksanakan tepat di bawah kaki Gunung Burangrang tersebut diikuti oleh sedikitnya 50 peserta dari delegasi beberapa Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Zona Subang Selatan sejak Sabtu hingga Ahad (16-17/11).
"Alhamdulillah, sejak seminggu yang lalu kita sudah menggelar Susbalan Banser, kini kembali melaksanakan PKD lagi sebagai ajang rekruitmen anggota baru GP Ansor, khususnya di Zona Subang Selatan," jelasnya.
Lebih lanjut dirinya menegaskan jika kaderisasi GP Ansor di Kabupaten Subang kini semakin menggeliat. Hal itu dibuktikan dengan beberapa PKD yang sukses digelar di hampir seluruh PAC di Kabupaten Subang.
"Ini membuktikan bahwa semakin Ansor dan Banser dicaci dan difitnah, ternyata animo masyarakat khususnya kaum muda tertarik untuk gabung bersama Keluarga Besar GP Ansor," pungkasnya.
Kontributor: Ade Mahmudin
Editor: Syamsul Arifin