Daerah

Kader Muslimat NU Kota Semarang Juara Pekerja Sosial Masyarakat

Selasa, 17 Desember 2019 | 13:00 WIB

Kader Muslimat NU Kota Semarang Juara Pekerja Sosial Masyarakat

Dwi Ari Riyanawati saat presentasi pada lomba PSM Berprestasi di Ruang Rapat Dinsos Kota Semarang. (Foto: NU Online/A Rifqi H)

Semarang, NU Online 
Prestasi membanggakan diraih kader Muslimat Nahdlatul Ulama Kelurahan Sumurrejo Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah. Adalah Dwi Ari Riyanawati berhasil menyabet juara pertama Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) berprestasi tingkat Kota Semarang tahun 2019. Kegiatan diselenggarakan Dinas Sosial (Dinsos) kota setempat.
 
Ana, sapaan akrabnya tampil sebagai juara disusul PSM Kelurahan Tandang Kecamatan Tembalang, Rofi Andaryani sebagai juara dua dan Nur Munziah Kelurahan Bangetayu Wetan Kecamatan Genuk menyusul sebagai juara tiga. 
 
Dirinya mengungkapkan rasa syukur atas penobatan dirinya sebagai seorang yang dinilai berhasil dalam pendampingan terhadap Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial atau PMKS.
 
"Alhamdulillah, masyarakat bisa menerima manfaat sesuai tugas dan fungsi saya sebagai PSM," kata dia saat ditemui seusai menerima penghargaan di Gedung Balai Kota Semarang, Jalan Pemuda 148 Semarang Tengah Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (17/12) siang.
 
Ia berharap penghargaan ini menjadi motivasi untuk lebih baik dalam berkarya dan lebih bermanfaat bagi masyarakat.
 
Meski berhasil menyandang juara pertama, Ana mengaku tidak banyak waktu untuk persiapan dalam menghadapi kejuaraan dengan sistem penilaian tertutup tersebut. 
 
"Tidak punya banyak waktu untuk memilih dan membuat materi presentasi," akunya.
 
Hal senada juga dikatakan Rofi Andaryani yang menduduki peringkat kedua. Kader Fatayat NU Tembalang tersebut mengaku sempat kelabakan menjawab pertanyaan para dewan juri.
 
"Kurang persiapan, jadi kemarin waktu penjurian sempat bingung menjawab pertanyaan para juri," bebernya.
 
Rofi berharap perkembangan PSM di Kota Semarang, utamanya di Kelurahan Tandang diikuti oleh para kader NU yang lain.
 
"Kontribusi kader NU bagi bangsa ini bisa dalam bentuk apapun, semoga Fatayat NU di Tandang terus berkembang dalam kegiatan sosial," harapnya.
 
Untuk diketahui, PSM merupakan aktifitas individu yang memiliki konsentrasi pada kegiatan sosial dan kemanusiaan. Secara khusus PSM merupakan salah satu pilar Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) yang berada di bawah naungan dinas sosial. 
 
Dalam pembinaannya, dinas sosial menyelenggarakan berbagai kegiatan, satu di antaranya pemilihan PSM Berprestasi. Selanjutnya, pemenang pada tingkat kabupaten/kota akan melaju di tingkat provinsi. 
 
 
Kontributor: A Rifqi H
Editor: Ibnu Nawawi