Daerah

Liburan, IPNU Salem Gelar Turnamen Futsal

Selasa, 26 Desember 2017 | 07:41 WIB

Brebes, NU Online
Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes menggelar turnamen futsal tingkat SMP/MTs pada Sabtu dan Ahad (23-24/12) di lapangan Salemba Futsal. Turnamen itu diikuti 22 tim se-Kecamatan Salem.

Menurut Ketua IPNU Salem Pulung Aguswanto, turnamen tersebut merupakan kegiatan untuk mengajak pelajar bersikaf positif dan produktif sekaligus untuk mendekatkan IPNU dengan pelajar. 

"Turnamen ini sudah dua kali digelar. Harapannya akan menjadi agenda tahunan IPNU Salem," kata Pulung ketika sambutan pembukaan turnamen.

Bagi kami, lanjutnya, futsal merupakan olahraga yang sedang populer di masyarakat, apalagi pelajar. 

"Kita khawatir apabila pelajar malah mengisi liburan dengan hura-hura semata, futsal kan kegiatan positif," tegas Pulung.

Syamsul Ma'arif selaku Ketua PC LP Ma'arif Kabupaten Brebes menyambut baik kegiatan tersebut. Menurut Syamsul, pelajar di Salem banyak potensi, salah satunya dalam bidang olahraga. 

"Saya sangat mendukung kegiatan seperti ini, harusnya pemerintah juga ikut mendukung," pendapat Syamsul yang juga hadir saat turnamen berlangsung.

Turnamen yang memperebutkan uang pembinaan, tropi, dan sertifikat tersebut keluar sebagai juara satu Spensas B dari SMP N 1 Salen, runner up Spensas C juga dari SMP N 1 Salem dan juara 3 MTs As-Salam Salem. (Wasdiun/Abdullah Alawi)