Karawang, NU Online
Menjelang hari raya Idul Fitri, Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyabarkan 7000 paket sembako untuk 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Karawang.
<>
Ketua Tanfidz PCNU Kabupaten Karawang, H Ahmad Marjuki mengatakan, kegiatan tersebut, merupakan salah satu bentuk kepedulian PCNU Kabupaten Karawang, untuk membantu masyarakat dalam menghadapi Ramadhan.
"Kegiatan ini baru pertama kami lakukan dan insya Allah akan dilaksanakan tiap tahun. Saat ini, kami menyebarkan sekitar 7000 paket sembako," katanya saat ditemui NU Online, usai memberikan paket sembako secara simbolis di Pondok Pesantren Ar Rohmah Kosambi, Kecawamata Klari, Senin (13/8).
Namun, lanjutnya, PCNU meminta maaf, karena belum bisa memberikan paket sembako tersebut secara gratis untuk tahun ini. Selain memberikan paket sembako, lanjut dia, PCNU juga memberikan santunan pada ratusan anak yatim yang ada di Kabupaten Karawang.
"Mohon maaf, kami belum bisa memberikan paket gratis. Tapi, mudah-mudahan, paket sembako murah ini, bisa membantu dan meringankan masyarakat dalam menghadapi lebaran. Mudah-mudahan, program ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Dan program ini akan jadi program rutin, mudah-mudahan, kedepan lebih banyak lagi," ujarnya.
Ditemui ditempat yang sama, KH Ade Fatahillah mengatakan, dari Pondok Pesantren Ar Rohmah, paket sembako didistribusikan ke tiap titik yang telah ditentukan. Masing-masing paket, berisi mie instan, beras, susu, gula pasir dan lainnya. Jika di rupiahkan berdasarkan harga normal di pasar, satu paket seharga Rp 68 ribu. Tapi, dalam paket bazar yang diadakan PCNU, satu paketnya di jual dengan harga Rp 50 ribu. "Persiapannya mepet, tapi alhamdulillah ini bisa terselenggara," ucapnya.
Dia berharap, kegiatan tersebut bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Kedepan, kegiatan-kegiatan sosial seperti itu terus ditingkatkan. "Mudah-mudahan, kedepan bisa lebih maksimal lagi dan harga yang di jual lebih rendah dengan isi paket yang sama. Semoga, kegiatan ini bermanfaat dan diterima masyarakat," tuturnya.
Sementara itu, ketua Lembaga Perekonomian NU, Edi Suhelda mengatakan, ini merupakan salah satu program dari PCNU untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Program peningkatna ekonomi masyarakat lainnya, ke depan akan ditingkatkan. Semoga, ini bermanfaat untuk seluruh masyarkaat yang ada di Karawang dan keberadaan NU bisa dirasakan oleh masyarakat," pungkasnya.
Redaktur : Hamzah Saha
Kontributor : Ahmad Syahid
Terpopuler
1
Khatib Tak Baca Shalawat pada Khutbah Kedua, Sahkah?
2
Masyarakat Adat Jalawastu Brebes, Disebut Sunda Wiwitan dan Baduy-nya Jawa Tengah
3
Meninggal Karena Kecelakaan Lalu Lintas, Apakah Syahid?
4
Wacana AI untuk Anak SD, Praktisi IT dan Siber: Lebih Baik Dimulai saat SMP
5
Jalankan Arahan Prabowo, Menag akan Hemat Anggaran dengan Minimalisasi Perjalanan Dinas
6
Menag Nasaruddin Umar: Agama Terlalu Banyak Dipakai sebagai Stempel Politik
Terkini
Lihat Semua