Tasikmalaya, NU Online
Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Tasikmalaya memiliki ketua baru bernama Eki Sirojul Baehaqi. Ia terpilih memimpin organisasi tersebut setelah digelar Konfercab ke-7 di gedung Dakwah Islamiah Kota Tasikmalaya, pada Sabtu-Ahad, (12-13/01).
<>
Menurut aktivis PMII Komisariat STAINU Tasikmalaya, Haris Asy’ari, Eki yang juga lulusan Sekolah Tinggi Hukum Galunggung tersebut, mendapat suara terbanyak (12) dari kandidat lain, Riki yang mendapat 6 suara.
“Eki berjanji akan mengkritisi kebijakan pemerintah Kota Tasik. Selain itu akan melakukan pembenahan internal organisasi dan lebih mengisi kapasitas anggota PMII dengan beragam kajian,” papar Haris pada NU Online, pada Selasa, (15/01).
Haris menambahkan, pada pembukaan Konfercab, hadir Walikota Tasikmalaya, Drs H Budi Budiman. Dalam sambutannya ia mengatakan, PMII yang setahun sekali berganti kepengurusan, berarti sangat menjunjung tinggi nilai regenerasi.
“PMII harus menjadi mitra pemerintah dalam penanganan permasalahan Kota. PMII harus menjadi garda terdepan dalam mengawal pemerinthan,” ungkapnya.
Hadir pula pada kesempatan tersebut, Ketua PCNU Kota Tasikmalaya KH Didi Hudaya dan Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Agus Wahyudin.
Penulis: Abdullah Alawi
Terpopuler
1
Baca Doa Berikut di Malam Isra Mi'raj, Dapatkan Faedahnya: Terkabul Segala Hajat
2
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Gelar Kemuliaan Nabi Muhammad dan Kewajiban Shalat
3
Baca Amalan Ini pada Jumat Terakhir Rajab Hari Ini, Faedah: Terpenuhi Segala Kebutuhan
4
Isra Mikraj: Misteri Perjalanan Nabi dan Makna Shalat bagi Umat
5
Sidang Lanjutan Aktivis Tahanan Politik, Delpedro Sebut Kesaksian Polisi Tak Tunjukkan Unsur Penghasutan
6
Kemenhaj Buka Seleksi Tenaga Pendukung PPIH Arab Saudi, Ini Syarat dan Cara Daftar
Terkini
Lihat Semua