Humor

Humor Gus Dur: Soeharto Hanyut Terbawa Arus

Ahad, 12 Juli 2020 | 01:00 WIB

Humor Gus Dur: Soeharto Hanyut Terbawa Arus

KH Abdurrahman Wahid. (Foto: dok. NU Online)

Suatu hari Gus Dur berkisah, Pak Harto pernah suatu ketika mancing di sebuah sungai. Saking asyiknya, Pak Harto tidak sadar bahwa air sungai itu meluap, lalu Pak Harto hanyut terbawa arus.


Rupanya nasib Pak Harto lagi baik, ia diselamatkan seorang petani. Merasa berutang budi dan sangat berterima kasih, Pak Harto berkata kepada penolongnya itu.


"Kamu tahu nggak saya ini siapa?" tanya Pak Harto.


"Tidak," jawab si Petani.


"Saya ini Soeharto, Presiden Republik Indonesia. Nah, karena kamu sudah menolong saya, maka kamu boleh minta apa saja. Pasti saya beri."


"Saya cuma minta satu hal saja , Bapak Presiden," kata Petani.


"Katakan saja, apa itu?"


"Tolong jangan bilang pada siapa-siapa, bahwa saya yang menolong Bapak." (Ahmad F)


 

*) Sumber: arsip situs resmi KH Abdurrahman Wahid, www.gusdur.net