Internasional

Arab Saudi Umumkan Program Asuransi untuk Jamaah Haji dan Umrah

Kamis, 12 Desember 2019 | 19:00 WIB

Riyadh, NU Online
Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Saleh bin Taher Benten dan Ketua Tawuniya Sulaiman al-Humaid menandatangani sebuah kesepakatan menyediakan asuransi untuk para jamaah haji dan umrah yang berasal dari luar Arab Saudi. Tawuniya adalah sebuah perusahaan asuransi yang bermarkas di Riyadh, Arab Saudi. 

Penandatanganan tersebut dilakukan di Kantor Kementerian Haji dan Umrah Saudi di Makkah, Saudi, pada Rabu (11/12) waktu setempat.

Sebagai bagian dari kesepakatan Kementerian Haji dan Umrah Saudi akan menyediakan layanan asuransi kesehatan dan lainnya untuk para jamaah haji dan umrah, sejak mereka tiba di Makkah hingga mereka kembali ke tanah airnya.

Benten menjelaskan, nantinya asuransi tersebut akan ‘dihubungkan’ dengan visa jamaah haji dan umrah segera setelah mereka tiba di Arab Saudi. Para jamaah haji dan umrah akan dilayani oleh tim yang menguasai banyak bahasa. 

Pengawas Umum Pusat Media Kementerian Haji dan Umrah Saudi, Ayman al-Arfaj, menjelaskan, asuransi akan menelan biaya sebesar 189 riyal Saudi (sekitar Rp700 ribu) per orang dan akan meng-cover selama 30 hari.  

Menurutnya, asuransi juga akan mencakup kasus-kasus darurat, kecelakaan, dan pemulangan jenazah jamaah haji atau umrah yang meninggal di Arab Saudi. Ketika nanti visa haji dikeluarkan, maka seorang jamaah haji atau umrah secara otomatis juga mendapatkan asuransi.

Al-arfaj menambahkan, ketika jamaah haji atau umrah membutuhkan layanan kesehatan maka dia bisa memanfaatkan asuransi yang dimilikinya dengan menunjukkan paspor ke rumah sakit atau klinik yang berada di bawah Kementerian Kesehatan Saudi atau fasilitas kesehatan yang diakreditasi Dewan Asuransi Kesehatan. 
 
CEO Tawuniya, Abdulaziz bin Hadsan al-Bouq, mengatakan, sedang mengembangkan metode inovatif untuk menyediakan layanan kesehatan dan mengurangi kecelakaan di tempat-tempat suci. Ia menyebut, proyek ini didukung oleh Kementerian Haji dan Umrah dan setiap asuransi mencakup senilai 100  riyal Saudi (sekitar Rp373 ribu) per orang.

Pewarta: Muchlishon
Editor: Abdullah Alawi