Internasional

Silaturahim ke Nahdliyin Malaysia, Katib PBNU Ajak Perkuat Persaudaraan

Kamis, 12 Desember 2019 | 07:47 WIB

Silaturahim ke Nahdliyin Malaysia, Katib PBNU Ajak Perkuat Persaudaraan

Warga NU Malaysia menyambut silaturahim Katib PBNU. (Foto: NU Online/Hanif Mudzofar)

Kuala Lumpur, NU Online 
Salah satu Katib Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) H Sa'dullah Affandy bersilaturahim dengan warga NU Malaysia di kediaman Ketua Muslimat NU setempat, Mimin Mintarsih. Kiai yang juga Atnaker KBRI Saudi Arabia itu disambut hangat oleh sejumlah Nahdliyin Malaysia. 
 
H Sa'dullah mengimbau untuk terus memperkuat tali persaudaraan antara sesama warga NU. Usia NU yang sudah tidak lagi muda harus semakin kuat dengan kesolidan yang dibangun oleh warganya sendiri. Pasalnya persaudaraan dan kesolidan yang kuat di antara jamaah NU cukup menentukan terhadap kemajuan NU di masa yang akan datang.
 
Untuk itu, ia berharap khidmah warga NU Malaysia dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya membesarkan NU harus dibarengi dengan persaudaraan yang kuat. Menurutnya, keberadaan NU di Malaysia sudah berjalan terus membaik. Ruang-ruang  atau pos-pos penting untuk dijadikan wadah khidmah mulai terbuka, tinggal bagaimana cara pengurus NU Malaysia memaksimalkan kesempatan itu dengan sebaik mungkin.
 
Hal itu ditandai dengan dukungan penuh dari KBRI Kuala Lumpur dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan NU di Malaysia yang berbasiskan Ahlussunnah wal Jamaah. 
 
"Manfaatkan dengan baik kondisi seperti ini. Nahdliyin Malaysia harus senantiasa semangat memakmurkan NU, dengan mengutip do'a mbah Hasyim Asy'ari 'sopo seng ikhlas ngeramut NU tak dongakno melebu suargo (Khusnul khatimah)'," katanya, Selasa (10/12).
 
Sementara itu, Rais Syuriah Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Malaysia Mahbubi Ali dalam sambutannya menyampaikan permintaan dukungan dari PBNU dalam menjalankan segala program PCINU Malaysia yang sudah disusun. Termasuk dalam pendirian pondok pesantren NU dan madrasah yang akan mulai dibangun pada Februari 2020 mendatang.
 
"Kami mohon doa dan dukungan dari pak Sa'dullah atas azam NU Malaysia mendirikan pondok NU supaya segera terlaksana dan diberikan kemudahan mewujudkannya," ucapnya.
 
Ia juga berharap agar agenda silaturahim dari PBNU bisa terjalin dengan lebih intens lagi. Hal itu menurutnya bisa menjadikan semangat tersendiri dalam merealisasikan program-program PCINU Malaysia. 
 
"Semoga acara silaturahim dengan warga Nahdliyin ini bisa terlaksana sesering mungkin. Karena banyak manfaat yang akan didapat dari silaturahim," harapnya.
 
Hadir dalam kesempatan ini mendampingi Katib PBNU di antaranya Rais Suriyah, Mahbubi Ali, Sekretaris PCINU Malaysia, Hanif Mudzofar, Wakil Sekretaris, Ricco Yubaidi, H Husnan dan Yudi Nugroho.
 
Hadir juga ketua Fatayat Malaysia Milla Kamalia, Ketua Ansor Malaysia, Nur Alamin, Pimpinan Banser, Lazim, perwakilan dari Paguyuban Pasomaja, Mu'allim, dan beberapa anggota Banser serta ibu-ibu Muslimat NU setempat.
 
Kontributor: Hanif Mudzofar
Editor: Syamsul Arifin