Nasional

5 Tips Mudik agar Aman, Sehat, dan Selamat di Perjalanan

Rabu, 20 April 2022 | 15:05 WIB

5 Tips Mudik agar Aman, Sehat, dan Selamat di Perjalanan

Lima Tips Mudik agar Aman, Sehat, dan Selamat di Perjalanan

Jakarta, NU Online 
Mudik merupakan kegiatan pulang ke kampung halaman yang dilakukan oleh para perantau. Kegiatan ini merupakan tradisi tahunan yang sangat identik dengan perayaan hari raya, salah satunya Idul Fitri.


Memasuki musim mudik lebaran kali ini, Sekretaris Lembaga Kesehatan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LK PBNU) dr Citra Fitri Agustina mengatakan bahwa ada beberapa hal yang harus disiapkan sebelum melakukan perjalan mudik.


Pertama, menjaga kondisi fisik. Sebelum melakukan perjalanan mudik, dr Citra mengimbau masyarakat untuk bisa mengonsumsi makanan sehat. Hal ini untuk menjadikan tubuh tetap prima dalam perjalanan. 


“Terus tingkatkan daya tubuh kita. Makan makanan bergizi, minum air putih yang banyak pada saat berbuka dan sahur,” katanya saat ditemui NU Online di Gedung PBNU, Selasa (19/4/2022). 


Kedua, memenuhi kebutuhan tidur. Pola tidur yang baik senantiasa dapat meningkatkan kualitas tidur. Hal ini sangat penting dipersiapkan bagi seseorang yang hendak bepergian, utamanya dengan jarak tempuh yang jauh. 


Ketiga, membawa kotak pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K). Membawa kotak P3K, sambung dokter Citra, merupakan salah satu upaya preventif untuk mengatasi kondisi darurat. Selain itu, obat-obatan bagi penderita penyakit tertentu juga perlu disiapkan. 


“Seperti obat-obatan yang biasa dikonsumsi misalnya obat alergi, maag, itu sebaiknya dibawa. Antisipasi pada saat perjalanan,” ungkap dokter spesialis kejiwaan, di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat itu.


Keempat, menerapkan protokol kesehatan (prokes). Penerapan prokes ini penting diperhatikan, utamanya bagi para perantau yang akan melakukan perjalanan mudik menggunakan transportasi umum.


“Kalau kita pakai transportasi massal, tetap pakai masker. Kemudian juga selain itu, rajin cuci tangan dan jangan lepas maskernya,” terang dokter lulusan Universitas Indonesia tersebut.


Kelima, mendapatkan vaksinasi booster. Ia mengimbau masyarakat untuk bisa mendapatkan vaksinasi dosis ketiga atau booster sebelum mudik. Hal ini merupakan ikhtiar untuk menjadikan mudik lebaran tahun ini sebagai mudik yang aman dan sehat baik bagi diri sendiri maupun orang lain.


“Vaksinasi booster dapat menjaga kekebalan tubuh dan kesehatan. Apalagi kita akan berkumpul dengan banyak orang seperti saat lebaran, kita perlu vaksin booster,” katanya.


Kontributor: Nuriel Shiami Indiraphasa
Editor: Syamsul Arifin