Nasional KIRAB KOIN NU

Hadiah Umrah, Cara Pesantren Al-Rifaie 2 Malang Sambut Kirab Koin

Selasa, 5 Juni 2018 | 06:45 WIB

Jakarta, NU Online
Kirab Koin NU memasuki Malang, Jawa Timur, Selasa-Rabu, 5-6 Juni. Berbagai strategi dilakukan oleh panitia lokal untuk menyambut kedatangan kotak Kirab Koin NU yang diberangkatkan oleh Rais Aam PBNU KH Ma'ruf Amin awal Maret lalu.

Di Pesantren Al-Rifaie 2, pihak pesantren bahkan menyiapkan doorprize bagi pengunjung yang berada di lokasi kedatagan Kirab Koin NU. Doorprize dibaagikan dengan cara diundi. Sebelumnya pengunjung yang datang diberi kupon atau nomor kehadiran. Tidak tanggung-tanggung, biaya perjalanan umrah menjadi doorprize utama pada momentum tersebut.

KH Ahmad Muflih Azam, pengasuh Pondok Pesantren Al-Rifaie 2 mengatakan Kirab Koin NU sebagai hal penting yang harus didukung. “Karena ini gerakan dari warga NU dan untuk kepentingan warga NU juga,” ucapnya kepada NU Online, Senin (4/6).

Kedatangan kirab Koin NU di Pesantren Al-Rifaie 2 juga bersamaan dengan kegiatan menyambut seribu santri baru pesantren tersebut. Karenanya kirab Koin NU juga akan melibatkan orangtua santri, pengurus, pengajar serta jamaah umum.
 
Kirab Koin NU di Pesantren Al-Rifai dijadwalkan berlangsung Rabu (6/6) pukul 13.00 WIB.

Strategi unik lainnya dilakukan oleh Universitas Islam Malang (Unisma). Sejak pekan lalu diedarkan replika Koin NU untuk memaksimalkan hasil Kirab Koin NU di Malang. Kirab Koin NU di Unisma mencapai puncaknya hari ini, Selasa (5/6). (Kendi Setiawan)