Panitia 1 Abad NU Pasang 80 Layar LED Raksasa untuk Fasilitasi Pengunjung di Luar Stadion
Rabu, 1 Februari 2023 | 12:00 WIB
Patoni
Penulis
Jakarta, NU Online
Panitia Pelaksana Puncak Resepsi 1 Abad NU berupaya maksimal untuk warga NU yang tidak mendapat kuota masuk di dalam Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur. Panitia memfasilitasi 80 layar LED berukuran besar untuk warga NU yang bakal memadati arena di luar stadion.
“Seluruh warga NU yang hadir tidak usah risau, kami panitia telah siapkan 80 LED dengan fasilitas terbaik untuk melihat langsung semua proses resepsi 1 abad NU selama 24 jam,” ujar Juru Bicara Panitia Puncak Resepsi 1 Abad NU, H Rahmat Hidayat Pulungan, Rabu (1/2/2023) di Jakarta.
Karena formatnya live streaming, panitia juga sudah memastikan koneksi internet berjalan dengan lancar sehingga pengunjung di luar stadion juga khusyu dan khidmat mengikuti puncak resepsi 1 Abad NU.
“80 layar LED dipasang dengan kualitas internet yang baik,” terang Rahmat.
Dia juga menegaskan, fasilitas layar raksasa tersedia selama 24 jam seiring dengan acara puncak resepsi 1 Abad NU yang digelar 1 hari penuh. Selama 24 jam tanpa henti, puncak resepsi 1 Abad NU akan diisi oleh kegiatan-kegiatan spektakuler. Dimulai pukul 00.00 dinihari (7/2/2023) hingga pukul 00.00 di hari berikutnya, Rabu (8/2/2023).
Rangkaian acara 24 jam nonstop
Rahmat Hidayat Pulungan mengatakan, panitia telah menyiapkan beragam kegiatan sepanjang hari, mulai kegiatan yang bersifat ritual keagamaan, resepsi puncak harlah, karnaval Nusantara, panggung hiburan rakyat, bazar UMKM hingga kuliner Nusantara.
Puncak Harlah 1 Abad NU diawali dengan kegiatan ritual keagamaan dengan qiyamul lail. Kegiatan tersebut akan diisi dengan pembacaan Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani, Ratib al-Attas, Asmaul Husna, ijazah kubra, hingga shalat berjamaah dan shalawatan bersama Habib Syech.
“Ritual ini akan dipimpin oleh para kiai, habaib, hingga ratusan ulama internasional,” ujar Wakil Sekretaris Jenderal PBNU ini.
Sementara itu, pagi hari akan diisi dengan agenda formal Puncak Resepsi 1 Abad NU. Kegiatan ini akan diisi dengan istighotsah kubro dan rangkaian sambutan dari gubernur Jawa Timur, khutbah iftitah dari Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar, sambutan Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf, dan amanat Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Dalam kegiatan pagi tersebut, bakal ada penampilan marching band dan iringan musik orchestra pimpinan Addie MS, dipadukan dengan koreografi Denny Malik dari 12.000 anggota Banser, serta penampilan Qosimah dan Woro Widowati.
Kegiatan ini juga bakal diikuti oleh sekitar 350 ulama dunia yang mengikuti Muktamar Internasional Fiqih Peradaban di hari sebelumnya, Senin (6/2/2023) di Surabaya. Dalam kesempatan itu juga, ada pembacaan rekomendasi dari muktamar tersebut sekaligus diserahkan kepada Presiden Joko Widodo.
Gus Yahya juga bakal memberikan penghargaan secara khusus kepada dua ulama internasional yang sangat berpengaruh di dunia. Selain itu, ada pula agenda khusus untuk menandai masuknya NU ke abad kedua yang akan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo, Rais ‘Aam PBNU KH Miftachul Akhyar, dan Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf.
Dari siang hingga sore hari, ada Karnaval Nusantara dan Nahdlatut Tujjar Fest. Karnaval yang menampilkan puluhan jenis tarian ini akan berlangsung di Jalan Cokronegoro, Jalan Sultan Agung, Jalan Teuku Umar, Jalan Pahlawan, dan berakhir di GOR Delta Sidoarjo. Kegiatan ini akan dibuka oleh Bupati Sidoarjo H Ahmad Muhdlor Ali.
Sementara Nahdlatut Tujjar Fest akan dihadiri oleh sejumlah menteri, di antaranya Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita. Untuk festival ini berlangsung selama 24 jam.
Sementara itu, pada malam harinya kegiatan hiburan rakyat bakal diisi sejumlah artis dalam dan luar negeri, seperti Slank yang akan berkolaborasi dengan Ikatan Seni Hadrah Indonesia (Ishari) dan Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor H Yaqut Cholil Qoumas.
Musisi legendaris Indonesia, Rhoma Irama berkolaborasi dengan Sekjen PBNU H Saifullah Yusuf, hingga Maher Zain yang akan berduet dengan Erick Thohir. Acara akan semakin meriah dengan penampilan standup comedy dari Cak Lontong dan Akbar.
Pewarta: Fathoni Ahmad
Editor: Syamsul Arifin
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua