LAZISNU Cilacap Tandatangani Kerja Sama Layanan Kesehatan dengan RSU Aghisna Medika Kroya
Senin, 26 Desember 2022 | 16:45 WIB
NU Care-LAZISNU Cilacap MoU dengan RSU Aghisna Medika Kroya seputar pelayanan kesehatan masyarakat. (Foto: dok. LAZISNU Cilacap)
Kendi Setiawan
Penulis
Cilacap, NU Online
NU Care-Lembaga Amil Zakat, Infak, Sedekah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah menyepakati kerja sama dengan Rumah Sakit Umum Aghisna Medika Kroya, Cilacap, Jawa Tengah.
Kesepakatan kerja sama tertuang dalam penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) pada Kamis (22/12/2022).
Direktur NU Care-LAZISNU Cilacap, Ahmad Fauzi, Senin (26/12/2022) mengatakan MoU LAZISNU dan RSU Aghisna Medika Kroya seputar pelayanan kesehatan masyarakat.
Baca Juga
NU Care LAZISNU Cilacap Gulirkan ‘Gocap’
"Terdapat beberapa poin atau isi dalam MoU tersebut," kata Fauzi.
Poin-poin MoU adalah
1. Bagi Pengurus NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap dan keluarganya, beserta pengurus Nahdlatul Ulama, Lembaga Nahdlatul Ulama dan Badan Otonom Nahdlatul Ulama dan keluarganya yang menjadi mitra NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap dengan Asuransi BPJS Kesehatan jika rawat inap di Rumah Sakit Umum Aghisna Medika Kroya akan diberikan fasilitas gratis naik kelas 1 (satu) tingkat. Misal BPJS dengan kelas 2, akan mendapatkan fasilitas kelas 1 dengan syarat mendapatkan surat rekomendasi dari NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap dan memiliki kartu layanan kesehatan yang dikeluarkan oleh NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap
2. Jemput pasien gratis bagi Pengurus NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap dan keluarganya, beserta pengurus Nahdlatul Ulama, lembaga Nahdlatul Ulama dan Badan Otonom Nahdlatul Ulama dan keluarganya yang menjadi mitra NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap yang membutuhkan ambulans atau Mobil Rumah Sakit Umum Aghisna Medika Kroya
3. Pemeriksaan Kesehatan Covid-19, berupa:
a. Pemeriksaan Rapid Test Covid-19 dengan harga Rp300.000 dari tarif normal di Rumah Sakit Umum Aghisna Medika Kroya Rp385.000
b. Pemeriksaan PRC Swab Covid-19 dengan harga Rp1.800.000,- dengan tarif normal Rp2.000.000
4. Pemeriksaan MCU (Medical Check Up)
a. Paket I (diskon 10%)
b. Paket II (diskon 10%)
c. Paket III (diskon 10%)
5. Layanan kesehatan gratis RSU Aghisna Medika Kroya meliputi pengobatan gratis di lokasi bencana alam, khitan gratis untuk yatim dan dhuafa, konsultasi kesehatan, cek kesehatan dan pengobatan gratis yang diselenggarakan NU Care-LAZISNU Kabupaten Cilacap di waktu dan tempat-tempat yang disepakati kedua belah pihak.
"Di samping itu kerja sama juga dengan mengadakan kegiatan pelatihan-pelatihan seperti halnya pelatihan untuk para driver ambulans dalam bentuk in house training maupun bentuk pelatihan lainnya seputar regulasi ambulas dan tentang penanganan pasien gawat darurat," ujarnya.
Pelatihan bagi sopir ambulans di antaranya dilakukan pada hari yang sama dengan pelaksanaan MoU yakni Kamis (22/12/2022).
Ditambahkan Fauzi, hasil MoU akan ditindaklanjuti dengan mempresentasikannya pada Rapat Kerja NU Care-LAZISNU Cilacap awal tahun 2023. "Dan ditindak lanjuti dengan memasukkannya ke dalam program kerja 2023," tegas Fauzi.
Pewarta: Kendi Setiawan
Editor: Syamsul Arifin
Terpopuler
1
Daftar Barang dan Jasa yang Kena dan Tidak Kena PPN 12%
2
Kronologi Santri di Bantaeng Meninggal dengan Leher Tergantung, Polisi Temukan Tanda-Tanda Kekerasan
3
Bisakah Tetap Mencoblos di Pilkada 2024 meski Tak Dapat Undangan?
4
Bahtsul Masail Kubra Internasional, Eratkan PCINU dengan Darul Ifta’ Mesir untuk Ijtihad Bersama
5
Pencak Silat Pagar Nusa Jadi Mata Kuliah Ko-Kurikuler di Universitas Islam Makassar
6
Fikih Perempuan: Keadilan dan Kesetaraan dalam Islam
Terkini
Lihat Semua