Menaker Ida Fauziyah Apresiasi Platform Student Corner IPPNU
Ahad, 6 Maret 2022 | 23:30 WIB
Jakarta, NU Online
Menteri Ketenegakerjaan Ida Fauziyah menghadiri puncak Peringatan Harla Ke-67 Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) bertema Revolusi Pelajar: Kolaborasi Inovasi di Era Transformasi Digital di Gedung Teater Lt.2 Perpustakaan Nasional, Jakarta Pusat, Ahad (6/3/2022).
Hadir sebagai pembicara kunci, Menaker fokus pada penyampaian terkait perubahan yang terjadi di masa kini. Ida menyoroti peran pelajar khususnya IPPNU yang harus siap beradaptasi dengan revolusi di berbagai bidang.
"Pada hari-hari ini kita dipaksa untuk masuk lebih cepat pada revolusi industri 4.0. Teknologi berkembang begitu cepat dan semakin cepat dengan adanya pandemi covid-19. Teknologi baru mengubah ekosistem bisnis dan industri yang pada akhirnya mengubah revolusi ekonomi dan industri," papar Ida.
Menurutnya, IPPNU yang telah berusia 67 tahun mau tidak mau harus berkecimpung dalam revolusi yang sesungguhnya yaitu dipaksa memasuki industri baru yang berbasis pada ide dan gagasan.
"Tumbuhya pekerjaan baru ini pasti dibutuhkan kompetensi baru. Hardskill dan softkilll mau tidak mau membutuhkan kreativitas, inovasi, fleksibiltas. Dunia kita mempunyai tantangan besar," ujar Menaker.
Lebih lanjut, Ida juga menyoroti pentingnya bagi organisasi IPPNU mempersiapkan diri menghadapi berbagai perubahan terutama pentingnya inovasi dan kolaborasi di era digital.
"Harus diingat ketika era digital, di situ ada kata inovasi dan kolaborasi. Menjadi fokus kita memastikan bahwa kita memiliki kompetensi yang lebih maju dan kita harus bisa berkompetensi," tegas menteri yang juga pernah bergiat di IPPNU tersebut.
Sementara itu Nurul Hidayatul Ummah, Ketua Umum PP IPPNU, dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa di masa yang akan datang dengan upaya yang telah dilakukan, ia yakin para kader IPPNU siap menghadapi revolusi dan perubahan global.
"Pelajar hari ini adalah masa depan bangsa. Oleh karenanya IPPNU sangat berkomitmen untuk bisa mendidik dan menciptakan kader-kader berkualitas untuk sumber kepemimpinan di masa depan. IPPNU akan melahirkan SDM berkualitas dan mumpuni sebagai penerus generasi bangsa yang berlandaskan asas toleransi, kebangsaan, dan adaptif terhadap perubahan global," ujar Nurul.
Puncak Harlah ke-67 IPPNU dibarengi dengan Kick Off Student Corner yang merupakan program peningkatan dan pengembangan kemampuan pelajar yang diusung oleh IPPNU. Kegiatan dilanjutkan dengan Seminar dan Sesi Berbagi bertajuk Follow Your Passion, Make Dreams Come True. Sesi ini menghadirkan H Zainut Tauhid Sa'adi (Wakil Menteri Agama RI), Hj Syafira Machrusah (Ketua Majelis Alumni PP IPPNU), dan H Asrorun Ni'am Sholeh (Deputi Pengembangan Pemuda Kemenpora RI).
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua