Patoni
Penulis
Jakarta, NU Online
Rais Aam Jami'iyyah Ahli at-Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyyah (JATMAN) Habib Luthfi bin Yahya diminta menjadi penasihat Kementerian Agama RI. Permintaan Habib Luthfi menjadi penasihat dilakukan langsung oleh Menteri Agama, Fachrul Razi.
Informasi terkait pengangkatan tersebut disampaikan oleh Staf Khusus Menteri Agama Kevin Haikal. "Menag telah meminta dan menjadikan Habib Luthfi sebagai penasihat guna memberi masukan strategis dalam memimpin Kementerian Agama," terang Kevin di Jakarta, Jumat (18/12) dalam keterangan tertulisnya.
Menteri Agama mengharapkan arahan dan masukan dari ulama dalam melaksanakan tugas meningkatkan kualitas kehidupan dan kerukunan umat beragama di Indonesia.
"Habib Luthfi sosok ulama kharismatik yang selalu dan tidak pernah lelah bicara tentang persatuan dan kesatuan di NKRI," tutur Kevin mengungkapkan harapan Menteri Agama.
"Kehadiran Habib Luthfi sebagai penasihat diharapkan dapat memberikan nasihat dan masukan kepada Menag dalam upaya mewujudkan kemaslahatan kehidupan beragama di Indonesia," imbuhnya.
Habib Luthfi saat ini juga dipercaya Presiden Joko Widodo sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) untuk masa jabatan 2019-2024.
Pewarta: Fathoni Ahmad
Editor: Muchlishon
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: 4 Maksiat Hati yang Bisa Hapus Pahala Amal Ibadah
2
Khutbah Jumat: Jangan Golput, Ayo Gunakan Hak Pilih dalam Pilkada!
3
Poligami Nabi Muhammad yang Sering Disalahpahami
4
Peserta Konferensi Internasional Humanitarian Islam Disambut Barongsai di Klenteng Sam Poo Kong Semarang
5
Kunjungi Masjid Menara Kudus, Akademisi Internasional Saksikan Akulturasi Islam dan Budaya Lokal
6
Khutbah Jumat Bahasa Sunda: Bahaya Arak keur Kahirupan Manusa
Terkini
Lihat Semua