Wapres Siap Hadiri Forum Perdamaian di Abu Dhabi Akhir Tahun 2022
Jumat, 29 Juli 2022 | 23:35 WIB
Muhammad Syakir NF
Penulis
Jakarta, NU Online
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Forum Promosi Perdamaian Abu Dhabi Al-Mahfouz bin Bayyah bersilaturahim kepada Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin di Kediaman Resmi Wapres, Jalan Diponegoro Nomor 2, Jakarta Pusat, Jumat (29/7/2022).
Kunjungan Al-Mahfouz pada kesempatan ini dilakukan dalam rangka mengundang Wapres untuk hadir dalam acara Abu Dhabi Forum for Peace yang akan digelar pada Desember 2022, di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA).
Forum tersebut akan diikuti sekitar 500 undangan dan 40 organisasi internasional untuk bersama-sama membahas langkah-langkah serius dalam upaya mencapai perdamaian dunia, termasuk isu yang berkaitan dengan keumatan dan sosial keislaman.
Ia mengatakan, bahwa undangan terhadap Wapres ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Presiden Joko Widodo ke UEA beberapa waktu lalu dalam upaya peningkatan kerja sama.
"Kunjungan kami merupakan arahan dari Pemimpin Uni Emirat Arab untuk bertemu dengan Bapak Wakil Presiden dalam rangka menindaklanjuti kunjungan Bapak Presiden ke Abu Dhabi, dalam rangka meningkatkan kerja sama kedua negara, terutama dalam hal peningkatan pendidikan dan persamaan pandangan dalam dunia internasional dan keagamaan," papar Al-Mahfouz.
Wapres merasa terhormat dan bersedia untuk menghadiri acara dimaksud. Menurutnya, Indonesia dan Abu Dhabi memiliki kesamaan visi terhadap perdamaian dan juga toleransi di dalam keberagaman.
“Saya menyampaikan terima kasih, jazakallah, atas kunjungan Yang Mulia Syekh Mahfouz Al-Bayyah. Semoga pertemuan ini dapat memberikan banyak manfaat bagi umat Islam di berbagai belahan dunia, terutama dalam mempromosikan Islam moderat," sambut Wapres gembira.
Hadir pula dalam pertemuan tersebut, Duta Besar UEA untuk Indonesia Abdulla Salem Obaid AlDhaheri, Direktur Pelaksana Khalifah Adh-Dhahiri, Sekretaris Aisyah Al-Ka’bi, Kerja Sama Internasional Rasyid Al-Minhali, Media dan Informasi Amany Muhammad, dan Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Amany Lubis.
Sementara Wapres didampingi oleh Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi, Masykuri Abdillah, dan Lukman Hakim Siregar.
Pewarta: Syakir NF
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua