Warta

Jamaah Naqsabandiyah Padang Salat Idul Fitri Hari Ini

Senin, 29 September 2008 | 07:10 WIB

Padang, NU Online
Sekira 200 Jamaah Naqsabandiyah Kota Padang, Sumatera Barat, melaksanakan salat Idul Fitri di Surou Baru, Pauh, Kota Padang, Senin (29/9) hari ini, pukul 07.00 WIB,

Mereka melakukannya karena beranggapan Ramadhan telah berakhir. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan, hari ini adalah hari Idul Fitri bagi mereka.<>

"Salat Id yang kami lakukan berdasarkan kalender hijriyah. Bahkan, kami berpuasa sejak tanggal 29 Agustus. Ini sudah menjadi ketentuan yang sudah turun-temurun," ujar pemimpin Naqsaandiyah yang juga imam salat Id, Syahbadar. Demikian ditulis Okezone.com

Dia menambahkan, hal serupa juga dilakukan sekira 1.000 Jamaah Naqsabandiyah yang tersebar di Sumatera Barat, seperti Kabupaten Pesisir Selatan, Padang Pariaman, dan Kabupaten Pasaman.

Salat Id yang didominasi kaum lansia ini berlangsung sekira 30 menit. Setelah mereka mendengarkan khotbah bahasa Arab dari Syahbadar, mereka pun langsung bersalaman.

Sementara itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengimbau masyarakat muslim untuk tidak mengikuti kelompok-kelompok yang mengambil sikap sendiri, mengenai penetapan akhir puasa dan Hari Raya Idul Fitri.

"Kelompok yang tidak mengikuti Al-Quran dan Hadist tidak perlu diikuti," ujar Ketua MUI, KH Chalil Ridwan, di Jakarta, Senin (29/9).

Menurut Chalil, penetapan awal dan akhir puasa hanya bisa dilakukan melalui rukyatul hilal (pengamatan terhadap bulan) dan hisab (perhitungan astronomis) jika cuaca tidak memungkinkan.

"Jadi, tidak ada alasan untuk kelompok tertentu melegitimasi hari awal dan akhir puasa dengan alasan turun temurun dan lain-lain," sambungnya.

Di setiap negara, lanjutnya, penetapan puasa ini telah diatur lembaga formal negara, dengan cara menghimpun aspirasi organisasi masyarakat yang ada.

"Penentuan ini ditetapkan dalam Sidang Itsbath yang digelar MUI dengan menghadirkan para ulama dari kalangan NU dan Muhammadiyah yang menguasai ilmu ini. Untuk penentuan waktu Lebaran besok, baru hari ini pukul 17.00 WIB MUI akan melaksanakan Sidang Itsbath," terangnya. (bat)