Daerah

Dilantik, IPNU SMA Sunan Giri Bertekad Tampung Aspirasi Pelajar

Selasa, 12 Januari 2016 | 11:02 WIB

Probolinggo, NU Online
Ketua Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kota Probolinggo Abdul Jalal berharap agar dengan adanya Pimpinan Komisariat (PK) IPNU di SMA Sunan Giri ini, prestasi siswa bisa lebih ditingkatkan lagi dari sebelumnya.<>

Harapan tersebut disampaikan Abdul Jalal saat memberikan sambutan usai melantik kepengurusan PK IPNU SMA Sunan Giri masa khidmat 2016-2017 di Kelurahan Triwung Kidul Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo, Ahad (10/1) sore.

“Dengan adanya IPNU bukan berarti pelajaran umum dan agama menjadi berkurang, tetapi adanya IPNU semangat belajar lebih ditingkatkan lagi. Adanya IPNU menjadi penguat pelajaran umum dan agama di SMA Sunan Giri,” katanya.

Menurut Jalal, fokus utama setelah dilantik PK IPNU SMA Sunan Giri adalah segera menyiapkan program kerja untuk satu tahun ke depan. “Yang jelas, PC IPNU Kota Probolinggo akan selalu siap mengawal apabila dibutuhkan,” tegasnya.

Dalam kepengurusan tersebut, Rahmat Hidayat diberi amanah sebagai Ketua PK IPNU SMA Sunan Giri. Bersama segenap pengurus, dia mengaku akan berupaya untuk menampung segenap aspirasi dan keinginan para pelajar yang ada di SMA Sunan Giri.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang telah diberikan. Mohon doa dan dukungannya, baik dari semua pelajar maupun dewan guru agar kami mampu melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Pelantikan PK IPNU SMA Sunan Giri ini dihadiri oleh seluruh dewan guru dan keluarga besar SMA Sunan Giri. Semua siswa mulai dari kelas X dan XI turut menjadi saksi pelantikan tersebut. (Syamsul Akbar/Fathoni)