Langkah IPNU-IPPNU Jakarta Utara saat Ibu Kota Dipindah ke IKN: Tetap Berperan dan Gali Kualitas Diri
Jumat, 5 Juli 2024 | 12:00 WIB
Jakarta Utara, NU Online
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kota Jakarta Utara menyoroti dampak perubahan pasca pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN).
IPNU-IPPNU Jakarta Utara menyiapkan berbagai langkah saat ibu kota benar-benar dipindah ke IKN kelak. Di antaranya tetap berperan membangun Jakarta hingga menggali kualitas diri.
“Pemindahan ibu kota membawa berbagai dampak positif sekaligus tantangan baru,” ujar Ketua IPNU Jakarta Utara Madi Ramadhan dalam Seminar Kepemudaan bertajuk Dampak Pemindahan Ibu Kota Negara dan Transformasi Jakarta Menjadi Kota Aglomerasi Bagi Pemuda, di Universitas 17 Agustus 1945 (UTA’45) Jakarta, pada Kamis (27/6/2024).
Menurut Madi, sapaan akrabnya, pemuda diharapkan mampu mempelajari kompleksitas perencanaan kota serta dampak sosial dan ekonomi dari pemindahan ibu kota.
“Mereka (pemuda) harus mampu berperan dalam membangun masa depan yang berkelanjutan di Jakarta,” kata Madi, sebagaimana dikutip NU Online Jakarta.
Sementara itu, Ketua IPPNU Jakarta Utara Siti Aisyah mengajak pemuda untuk menggali kualitas diri agar mampu berdaptasi terhadap dampak yang terjadi ketika Kota Jakarta tak lagi menjadi ibu kota.
“Apakah Jakarta akan tenggelam karena sudah tidak jadi ibu kota atau tetap bertahan dan bahkan bisa bersinar,” tuturnya.
Mahasiswa UTA’45 Isra Nabila Harmelia Putri juga mengingatkan pentingnya mahasiswa dan pemuda sebagai garda terdepan dalam menyukseskan pembangunan Kota Jakarta.
“Sebagai mahasiswa di Jakarta, kami HIMAPA berkomitmen memberikan kontribusi bagi kesuksesan kota Jakarta. Dengan perpindahan ibu kota, kami ingin mendiskusikan bagaimana masa depan Jakarta dan peran IKN sebagai ibu kota baru,” ucap Isra.
Baca selengkapnya di https://jakarta.nu.or.id/amp/jakarta-raya/dampak-pemindahan-ikn-ipnu-ippnu-jakut-dorong-pemuda-terlibat-aktif-dalam-pembangunan-nasional-1ZLoI
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Hukum Pakai Mukena Bermotif dan Warna-Warni dalam Shalat
6
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
Terkini
Lihat Semua