12 Hari Hitung Resmi KPU: Anies-Muhaimin 24,34℅, Prabowo-Gibran 58,84℅, Ganjar-Mahfud 16,73℅
Senin, 26 Februari 2024 | 13:45 WIB
Haekal Attar
Kontributor
Jakarta, NU Online
Senin, 26 Februari 2024 adalah hari ke-12 penghitungan resmi yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) melalui situs pemilu2024.kpu.go.id.
Hingga hari ini, 26 Februari 2024, sebanyak 634.612 tempat pemilhan suara (TPS) dari total 823.236 TPS atau sebanyak 77,09 persen hasil hitung resmi sudah masuk. Pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka masih unggul atas dua pasangan capres-cawapres lainnya.
Prabowo-Gibran berhasil memperoleh 74.638.062 suara atau 58,84 persen. Parbowo-Gibran hanya kalah di dua provinsi yaitu Aceh sebanyak 557.331 suara dan Sumatra Barat dengan perolehan suara 1.054.302.
Sementara pasangan nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar menempati posisi kedua setelah Prabowo-Gibran. Anies-Muhaimin mendapatkan 31.038.266 atau 24,34 persen suara.
Anies-Muhaimin hanya berhasil menang di dua provinsi yaitu Aceh dengan perolehan suara 1.859.167 dan di Sumatra Barat dengan 1.509.882 suara.
Lalu pasangan nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mendapatkan 21.234.235 atau 16.73 persen suara. Ganjar-Mahfud tidak menang satu pun di setiap provinsi. Bahkan di luar negeri, Ganjar-Mahfud hanya berhasil mengumpulkan suara 94.196 atau 19,88 persen.
Perbaikan di 74 ribu TPS pada Sirekap
Perbaikan terhadap data anomali atau data yang tidak sinkron antara foto formulic C hasil plano TPS yang diunggah dengan hasil konversi angkanya di Sistem Rekapitulasi Informasi (Sirekap) telah diumumkan oleh KPU.
"Terhadap data anomali atau data yang tidak sinkron antara foto formulic C hasil plano TPS yang diunggah di Sirekap dengan hasil konversi angkanya yang ditayangkan itu, sejak tanggal 15 Februari yang lalu, H+1 setelah pemungutan suara, kami sampaikan perkembangannya," ujar Ketua KPU Hasyim Asy'ari pada Jumpa Pers di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Jumat (23/2/2024).
Hasyim melaporkan bahwa perbaikan telah dilakukan di 74.181 TPS untuk pemilu presiden dan wakil presiden, 14.651 TPS untuk pemilu Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), dan 10.512 TPS untuk pemilu Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
"Sedangkan untuk data anomali hasil konversi unggah foto form C hasil plano ke Sirekap untuk jenis pemilu DPRD provinsi dan Pemilu DPRD kabupaten kota proses koreksinya dilaksanakan oleh KPU provinsi dan KPU kabupaten/kota masing-masing," pungkasnya.
Terpopuler
1
Ustadz Maulana di PBNU: Saya Terharu dan Berasa Pulang ke Rumah
2
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
3
Khutbah Jumat: Menggapai Ridha Allah dengan Berbuat Baik Kepada Sesama
4
Puluhan Alumni Ma’had Aly Lolos Seleksi CPNS 2024
5
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
6
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
Terkini
Lihat Semua