Keberhasilan Pembinaan Komunitas Rebana Salaf Temanggung dengan Model 'Participatory Action Research (PAR)'
Selasa, 12 November 2019 | 07:35 WIB
Para peneliti yakni Dr Muh Baehaqi dan Eko Sariyekti, M.SI, keduanya dosen Jurusan Syariah STAINU Temanggung, mengungkapkan pada dasarnya PAR merupakan penelitian yang melibatkan secara aktif pihak-pihak yang relevan (stakeholders) dalam mengkaji tindakan yang sedang berlangsung (di mana pengalaman mereka sendiri sebagai persoalan) dalam rangka melakukan perubahan dan perbaikan ke arah yang lebih baik. Untuk itu, mereka harus melakukan refleksi kritis terhadap konteks sejarah, politik, budaya, ekonomi, geografis, dan konteks lain-lain terkait. Hal yang mendasari dilakukannya PAR adalah kebutuhan kita untuk mendapatkan perubahan yang diinginkan.
Selain itu, diungkapkan pula bahwa PAR merupakan suatu tindakan kelompok sosial untuk melakukan tindakan studi ilmiah dalam rangka mengarahkan, memperbaiki, dan mengevaluasi tindakan mereka sendiri secara berulang-ulang dengan melibatkan semua pihak yang ada dalam kelompok tersebut untuk berpartisipasi dalam tindakan mereka. Dalam pendekatan PAR, peneliti tidak hanya mengkaji dan meneliti suatu hasil yang terjadi dalam masyarakat tetapi juga ikut berpartisipasi bersama masyarakat sebagai fasilitator demi terlaksananya sebuah kegiatan.
Penelitian tersebut dilakukan dengan bantuan dukungan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Ditjen Pendis) Kementerian Agama RI tahun anggaran 2018. Objek penelitian adalah Komunitas Rebana Salaf Khairun Nisa Tembarak, Temanggung, Jawa Tengah.
Adapun untuk melaksanakan peningkatan kulitas rebana komunitas ini dilakukan secara berkala melalui strategi-strategi atau langkah-langkah yakni Focus Group Discusion (FGD) bersama tim pengabdi sebagai langkah pemetaan awal, sosialisasi bekerjasama dengan Komunitas Khairun Nisa; FGD bersama seluruh anggota komunitas. Berikutnya, workshop rebana sebagai sarana pelatihan peningkatan kualitas vokal dan ketukan; evaluasi workshop dan FGD persiapan Gebyar Rebana. Berikutnya, pelaksanaan Gebyar Rebana; evaluasi Gebyar Rebana, dan pendampingan.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua