Jakarta, NU Online
Kementerian Agama telah merilis hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) tahun 2024. Rapor AKMI 2024 dapat dilihat pada masing-masing akun madrasah pelaksana AKMI pada laman: portal-akmi.kemenag.go.id.
“Rapor AKMI bersifat rahasia, hanya untuk siswa, orang tua, guru, kepala madrasah, dan Kemenag. Hasilnya bisa dilihat di masing-masing akun madrasah,” ungkap Direktur KSKK Madrasah Kementerian Agama, Muchamad Sidik Sisdiyanto saat Pembukaan Seminar Nasional Diseminasi Hasil AKMI 2024 di Jakarta, Senin (14/10/2024).
Menurut Sidik, AKMI 2024 merupakan program penilaian kompetensi yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama melalui Direktorat KSKK Madrasah yang bertujuan untuk mengukur kemampuan dasar siswa madrasah di seluruh Indonesia dalam empat bidang utama: literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains, dan literasi sosial-budaya.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa AKMI 2024 dirancang untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan siswa dalam empat kompetensi utama, guna memberikan dasar bagi pengembangan strategi pembelajaran di madrasah.
Ketua PMU REP MEQR Arif Rahman menambahkan bahwa penilaian ini dilakukan untuk siswa kelas 5 MI, kelas 8 MTs, dan kelas 11 MA, dengan total peserta 12.192 madrasah berpartisipasi, melibatkan 515.980 siswa. Untuk MI, AKMI 2024 merupakan pelaksanaan yang ke 4 sementara untuk MTs dan MA merupakan MI pertama.
Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) merupakan bagian dari program Realizing Education's Promise-Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) atau Reformasi Madrasah, Kementerian Agama Republik Indonesia bekerjasama dengan Bank Dunia.
Hasil Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) 2024
1. Literasi Membaca: Kemampuan literasi membaca siswa MI, MTs, maupun MA berada pada tingkat kemahiran Cakap dengan Capaian Kompetensi (CK) 3 untuk MI, CK5 untuk MTs, dan CK7 untuk MA dengan skor tingkat nasional masing-masing 50,04; 90,39; dan 130,78. Untuk MI, skor meningkat 0,78 poin atau 1,58 persen dibandingkan tahun 2023.
2. Literasi Numerasi: Kemampuan literasi numerasi siswa MI, MTs, maupun MA berada pada tingkat kemahiran Cakap dengan Capaian Kompetensi (CK) 3 untuk MI, CK5 untuk MTs, dan CK7 untuk MA dengan skor tingkat nasional masing-masing 49,31; 89,64; dan 129,72. Untuk MI, skor menurun 0,96 poin atau 1,91 persen dibandingkan tahun 2023.
3. Literasi Sains: Kemampuan literasi sains siswa MI, MTs, maupun MA berada pada tingkat kemahiran Cakap dengan Capaian Kompetensi (CK) 3 untuk MI, CK5 untuk MTs, dan CK7 untuk MA dengan skor tingkat nasional masing-masing 50,53; 90,53; dan 130,22. Untuk MI, skor meningkat 1,07 poin atau 2,16 persen dibandingkan tahun 2023.
4. Literasi Sosial-Budaya: Kemampuan literasi sosial budaya siswa MI, MTs, maupun MA berada pada tingkat kemahiran Cakap dengan Capaian Kompetensi (CK) 3 untuk MI, CK5 untuk MTs, dan CK7 untuk MA dengan skor tingkat nasional masing-masing 50,04; 90,03; dan 130,19. Untuk MI, skor meningkat 0,24 poin atau 0,49 persen dibandingkan tahun 2023.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua