Muhammad Syakir NF
Penulis
Jakarta, NU Online
Konfederasi Sarikat Buruh Muslimin Indonesia (K-Sarbumusi) lahir di pabrik gula Tulangan Sidoarjo 27 September 1955. Badan otonom NU yang beranggotakan buruh, karyawan, dan tenaga kerja ini genap berusia 67 tahun pada Selasa (27/9/2022) hari ini.
Dalam setiap kegiatan, K-Sarbumusi mengawalinya dengan menyanyikan lagu mars. Lagu Mars Sarbumusi ini diciptakan oleh Sualuddin pada tahun 2020.
Pria asal Nusa Tenggara Barat (NTB) itu berhasil memenangkan Lomba Cipta Lagu Mars Sarbumusi yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Harlah Ke-65 Konfederasi Sarbumusi itu.
Selain Sualuddin sebagai juara pertama, dewan juri juga memilih Agusto Andreas dari Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai juara kedua dan Arief Muttaqien dari Banten sebagai juara tiga. Sualuddin berhak mendapatkan umrah, sedangkan Agusto mendapatkan uang tunai Rp10 juta, dan Arief memperoleh uang tunai Rp5 juta.
Ketiganya dipilih dewan juri sebagai pemenang lomba tersebut setelah menyisihkan delapan peserta lain. Total nominator pemenang Lomba Cipta Lagu Mars K-Sarbumusi itu berjumlah 11 orang yang berasal dari berbagai wilayah Indonesia.
Adapun dewan juri terdiri dari lima orang, yaitu Budayawan Erros Djarot, Musisi Bimbing Slank, Budayawan Ngatawi Al Zastrouw, Musisi Trie Utami, dan Ketua PBNU H Robikin Emhas.
Berikut lirik lengkap lagu Mars Sarbumusi
Berlandaskan iman dan taqwa
Kita tulus berdoa dan bekerja
Mengharapkan keridaan Ilahi
Untuk bekal di hari nanti
Pancasila tetap selalu di dada
Bahu-membahu membangun Indonesia
Menjalankan Sembilan Nawa Kerja
Perjuangkan nasib kaum buruh Indonesia
Bersatulah Sarbumusi
Sarikat Buruh Muslimin Indonesia
Melindungi hak kaum buruh muslimin
Menjadi rahmatan lil alamin
Berjuanglah Sarbumusi
Sarikat Buruh Muslimin Indonesia
Bekerja demi agama, nusa, bangsa
Mewujudkan keadilan yang merata
Rapatkan barisan Sarbumusi
Satukan pikiran dan hati
Kobarkan semangat Sarbumusi
Demi mewujudkan visi misi
Sarbumusi Sarbumusi
Ahlussunnah wal jamaah
Sarbumusi Sarbumusi
Bergerak maju pantang menyerah
Sarbumusi Sarbumusi
Selamanya kan slalu di hati
Sarbumusi Sarbumusi
Bersatu kita meraih mimpi.
Pewarta: Syakir NF
Editor: Kendi Setiawan
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Gambaran Orang yang Bangkrut di Akhirat
2
Khutbah Jumat: Menjaga Nilai-Nilai Islam di Tengah Perubahan Zaman
3
Khutbah Jumat: Tolong-Menolong dalam Kebaikan, Bukan Kemaksiatan
4
Khutbah Jumat: 2 Makna Berdoa kepada Allah
5
Khutbah Jumat: Membangun Generasi Kuat dengan Manajemen Keuangan yang Baik
6
Rohaniawan Muslim dan Akselerasi Penyebaran Islam di Amerika
Terkini
Lihat Semua