Satgas NU Peduli Covid19 Bagikan Ratusan Nasi Kotak Plus Air Mineral
Senin, 6 April 2020 | 01:15 WIB
Kegiatan ini diadakan sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat kecil akibat dampak Covid-19. Aksi kemanusiaan ini mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari masyarakat terutama para driver ojek online, supir taksi, pekerja pinggir jalan dan kaum dhuafa. Dalam waktu itungan menit, ratusan nasi kotak yang disiapkan Satgas NU Peduli Covid-19 langsung habis tanpa sisa.
Ucapan terima kasih tak berhenti terucap oleh masyarakat yang menerima bantuan ini. Mereka berterima kasih merasa sedikit terbantu oleh aksi-aksi kemanusiaan NU Care tersebut di tengah kesulitan yang dihadapi masyarakat akibat kebijakan sosial distancing atau jaga jarak fisik.
Salah seorang pengemudi ojek online merasa sangat terharu sekali dengan bantuan nasi kotak ini mengingat sepinya pengguna ojek online yang berakibat pada minimnya pendapatan yang akan dibawa pulang untuk keluarga di rumah. Bantuan nasi kotak ini dapat mengurangi pengeluaran mereka.
Anggota Satgas NU Peduli Covid-19 M Wahib Emha yang memimpin langsung aksi kepeduliaan ini mengatakan, “Satgas NU Peduli Covid-19 memiliki program preventif, promotif, dan sosial ekonomi.”
Wahib yang juga Ketua Lembaga Penanggulangan Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) DKI Jakarta yang menambahkan,
Selain pembagian nasi kotak, aksi kepedulian yang dilakukan Satgas NU Peduli Covid-19 meliputi penyampaian informasi melalui mobil keliling atau Car Of Covid (COC), penyemprotan cairan disinfektan di berbagai tempat ibadah, sekolah, dan pemukiman padat penduduk, pembagian hand sanitizer atau cairan pembersih tangan, pembagian masker, pemasangan wastafel di beberapa gang.
“Semuanya diberikan secara gratis kepada masyarakat," kata Wahib.
Ia menceritakan, beberapa waktu lalu Satgas NU Peduli Covid-19 membagikan 100.000 paket sembako kepada masyarakat terdampak yang dikhususkan untuk kaum disabilitas di berbagai wilayah di DKI Jakarta. Semua diberikan secara bertahap.
Satgas NU Peduli Covid-19 tidak hanya terdapat di Jakarta, namun juga di berbagai wilayah dan provinsi lain di Indonesia. NU hadir dan akan selalu hadir untuk membantu masyarakat dan bangsa yang dalam kondisi kesulitan seperti ini, kata Wahib.
Editor: Alhafiz Kurniawan
Terpopuler
1
Temui Menkum, KH Ali Masykur Musa Umumkan Keabsahan JATMAN 2024-2029
2
Jadwal Lengkap Perjalanan Haji 2025, Jamaah Mulai Berangkat 2 Mei
3
AS Kritik Aturan Sertifikasi Halal di Indonesia, Gus Yahya: Kami Punya Kepentingan Lindungi Masyarakat
4
Beasiswa Garuda Buka Kuliah Gratis di Luar Negeri Jenjang S1, Berikut Persyaratan dan Jadwalnya
5
Paus Fransiskus Meninggal Dunia dalam Usia 88 Tahun
6
Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Jamaah Haji Gelombang Pertama
Terkini
Lihat Semua