Veve Zulfikar Harap NU Online Terus Bagikan Ilmu Bermanfaat dan Sajikan Informasi Aktual
Kamis, 11 Juli 2024 | 21:00 WIB
Penyanyi religi asal Sidoarjo Veryal Eisha Aqila Zulfikar Basyaiban atau dikenal dengan nama panggung Veve Zulfikar. (Foto: Instagram @veve_zulfikar).
Suci Amaliyah
Kontributor
Jakarta, NU Online
Penyanyi religi asal Sidoarjo, Jawa Timur, Veryal Eisha Aqila Zulfikar Basyaiban (Veve Zulfikar) menyampaikan ucapan selamat atas Hari Lahir Ke-21 NU Online pada Kamis (11/7/2024).
"Saya Veve Zulfikar mengucapkan selamat hari lahir yang Ke-21 tahun NU Online," ucap Veve dalam video yang dikirim kepada NU Online, Kamis (11/7/2024) malam.
Veve juga menyampaikan ucapan selamat dan memanjatkan doa serta harapan bagi NU Online. Ia berharap, NU Online menjadi media yang terus berkembang dan menjadi lebih baik di masa mendatang.
"Harapannya semoga semakin jaya, semakin sukses dan berkah," ujarnya.
Veve juga berharap, NU Online dapat terus membagikan ilmu yang bermanfaat serta menyajikan informasi yang aktual.
Menurutnya, NU Online telah menjadi sumber informasi yang penting bagi masyarakat dan diharapkan NU Online terus mempertahankan perannya.
"Semoga selalu bisa membagikan ilmu dan bermanfaat serta info-info aktual dan menjadi aplikasi keagamaan terbaik kebanggaan kita semuanya," ungkap Veve.
Profesional dan jadi rujukan masyarakat
Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Chalil Qoumas mengucapkan selamat Harlah Ke-21 NU Online. Ia mengapresiasi profesionalitas yang dibangun oleh NU Online, sehingga menjadi media rujukan bagi masyarakat secara umum.
"NU Online ini bukan hanya semata-mata media komunitas milik warga Nahdlatul Ulama, tetapi sudah menjadi media profesional yang tercatat dan terverifikasi Dewan Pers," ucapnya.
Terpopuler
1
Ustadz Maulana di PBNU: Saya Terharu dan Berasa Pulang ke Rumah
2
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
3
Khutbah Jumat: Menggapai Ridha Allah dengan Berbuat Baik Kepada Sesama
4
Puluhan Alumni Ma’had Aly Lolos Seleksi CPNS 2024
5
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
6
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
Terkini
Lihat Semua