7 Ramadhan Hari Wafatnya Pendiri NU KH Hasyim Asy'ari, Nahdliyin Diimbau Kirim Doa dan Surat Al-Fatihah
NU Online · Jumat, 7 Maret 2025 | 06:00 WIB
Pringsewu, NU Online
Warga NU atau Nahdliyin diimbau mengirimkan doa dan bacaan surat Al-Fatihah kepada pendiri KH Hasyim Asy'ari yang wafat pada tanggal 7 Ramadhan atau jatuh pada Jumat (7/3/2025) hari ini.
“Tanggal 7 Ramadhan tahun 1446 H kali ini bertepatan dengan hari Jumat, spesial untuk mengirim doa dalam bentuk Yasinan, Istighotsah, dan sejenisnya untuk KH Hasyim Asy’ari,” kata Ketua PCNU Pringsewu H Muhammad Faizin, sebagaimana dikutip NU Online Lampung.
Ia menegaskan bahwa peringatan wafatnya KH Hasyim Asy’ari adalah momen penting untuk mengenang jasa besar beliau dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia, serta dalam pengembangan pendidikan Islam di Nusantara melalui Jam'iyyah Nahdlatul Ulama yang didirikannya.
“Kiai Hasyim adalah sosok ulama karismatik yang tidak hanya menjadi pendiri Nahdlatul Ulama tetapi juga pejuang bangsa. Dedikasi beliau terhadap agama dan tanah air harus senantiasa kita kenang dan teladani,” ungkapnya.
“Oleh karena itu, kami mengajak seluruh warga NU untuk mengirimkan doa, membaca Al-Fatihah, serta mengenang dan mengambil pelajaran dari perjuangan beliau,” ujarnya.
Ia mengatakan bahwa Kiai Hasyim Asy’ari lahir pada hari Selasa Kliwon, 14 Februari 1871 atau bertepatan dengan 12 Dzulqa’dah 1287 di Pesantren Gedang, Desa Tambakrejo, Kecamatan Jombang. Kiai Hasyim wafat pada 7 Ramadhan 1366 atau 25 Juli 1947.
Sebagai ulama besar, Kiai Hasyim Asy’ari dikenal sebagai pendiri NU yang telah memberikan kontribusi besar dalam pengembangan Islam di Indonesia.
"Beliau juga aktif dalam perjuangan melawan penjajah dan berperan penting dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia," pungkas Faizin.
Baca selengkapnya di sini.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Jangan Ikut Campur Urusan Orang, Fokus Perbaiki Diri
2
Khutbah Jumat: Menjadi Hamba Sejati Demi Ridha Ilahi
3
3 Instruksi Ketum PBNU untuk Seluruh Kader pada Harlah Ke-91 GP Ansor
4
Ketum GP Ansor Kukuhkan 100.000 Banser Patriot Ketahanan Pangan, Tekankan soal Kemandirian
5
Sanksi Berat bagi Haji Ilegal: Dipenjara, Dideportasi, dan Didenda Rp224 Juta
6
PCINU Mesir Gelar PD-PKPNU Angkatan I, Ketua PBNU: Lahirkan Kader Penggerak sebagai Pemimpin Masa Depan
Terkini
Lihat Semua