Alasan Pesantren Al-Hamidiyah Depok Dijadikan Tempat Rakornas LPBINU
Sabtu, 3 Juni 2023 | 04:00 WIB
Ketua Panitia Rakornas LPBINU Maskut Candranegara saat ditemui di Pesantren Al-Hamidiyah Depok, Jumat (2/6/2023) malam. (Foto: NU Online/Malik)
Malik Ibnu Zaman
Kontributor
Depok, NU Online
Pondok Pesantren Al-Hamidiyah Depok, Jawa Barat, menjadi tempat berlangsungnya Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBINU) dengan tema Ekologi Spiritual: Upaya Merawat Jagat Membangun Peradaban yang dijadwalkan tiga hari, Jumat-Ahad (2-4/6/2023).
Ketua Panitia, Maskut Candranegara, mengatakan terkait alasan mengapa Pesantren Al-Hamidiyah Depok dijadikan tempat Rakornas LPBINU, sebab Pesantren Al-Hamidiyah merupakan pilot project (percontohan) pesantren hijau.
“Pesantren ini sudah dijadikan menjadi pilot project (percontohan) pesantren hijau,” ujarnya saat ditemui NU Online pada Jumat (2/6/2023) malam.
Hal senada juga diungkapkan oleh Kepala Pengasuh Pesantren Al-Hamidiyah Depok, Prof KH Oman Fathurahman, bahwa Al-Hamidiyah merupakan percontohan bagaimana menerapkan prinsip-prinsip merawat bumi supaya tidak semakin rusak, cara membuang sampah, mengelola air, dan hidup sehat.
“Sekarang Pesantren Al-Hamidiyah juga ditunjuk sebagai salah satu dari 7 pesantren sebagai mitra pesantren hijau,” ujar Prof Oman.
Lebih lanjut, ia mengucapkan terima kasih kepada PBNU melalui LPBINU atas kepercayaannya menjadikan Pesantren Al-Hamidiyah sebagai tuan rumah Rakornas.
Prof Oman mengungkapkan bahwa penting sekali pesantren terlibat dalam kegiatan penanggulangan bencana. Sebab, pesantren merupakan bagian dari sistem NU yang sangat strategis untuk menyemai gagasan-gagasan yang disampaikan oleh Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Tsaquf, tentang ekologis spiritual.
“Jadi, ekologis spiritual itu kan sebetulnya amanat dari agama untuk merawat bumi merawat semesta dibahasakan dalam visi 1 Abad NU kemarin, merawat jagat membangun peradaban,” imbuhnya.
Menurut Guru Besar Filologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini, tepat sekali Rakornas LPBINU membahas kepedulian terhadap sesama, lingkungan, dan alam semesta, di mana kesemuanya itu termasuk bagian dari Islam rahmatan lil alamin.
“Islam rahmatan lil alamin itu kan Islam yang memberikan berkah bukan hanya kepada sesama muslim, bukan hanya kepada sesama manusia. Tetapi, kepada seluruh alam, pohon, tumbuh-tumbuhan, air. Bagaimana supaya ini betul-betul memberikan berkah. Saya kira itu yang terpenting,” pungkasnya.
Kontributor: Malik Ibnu Zaman
Editor: Musthofa Asrori
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Isra Mi’raj, Momen yang Tepat Mengenalkan Shalat Kepada Anak
2
Khutbah Jumat: Kejujuran, Kunci Keselamatan Dunia dan Akhirat
3
Khutbah Jumat: Rasulullah sebagai Teladan dalam Pendidikan
4
Khutbah Jumat: Pentingnya Berpikir Logis dalam Islam
5
Khutbah Jumat: Peringatan Al-Qur'an, Cemas Jika Tidak Wujudkan Generasi Emas
6
Gus Baha Akan Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Istiqlal Jakarta pada 27 Januari 2025
Terkini
Lihat Semua