Nasional

PBNU Klarifikasi, Relawan Desa tak Dapat Honor

Rabu, 18 Maret 2015 | 03:59 WIB

Jakarta, NU Online
Salah satu program yang sedang hangat dibicarakan di masyarakat adalah Program Pendampingan Pemberdayaan Masyarakat Desa sebagai upaya PBNU untuk mengawal dana desa yang akan dikucurkan oleh pemerintah ke seluruh Indonesia.
<>
Terkait dengan kesimpangsiuran informasi adanya honor yang akan diberikan kepada relawan pendamping, H Yahya Maksum, ketua Lakpesdam NU yang menangani program ini menegaskan, tidak ada honor yang diberikan. 

“Ini merupakan program untuk memberdayakan Ranting NU,” katanya di gedung PBNU, Rabu (18/3).

Ia meminta agar calon relawan membaca dengan cermat surat yang diberikan karena didalamnya sudah disampaikan informasi secara jelas bahwa tidak ada honor yang akan diberikan.

Agus Salim Thoyib, kepala sekretariat PBNU menjelaskan, banyak sekali pertanyaan melalui telepon mengenai honor yang akan diberikan kepada pendamping desa tersebut. Bahkan ada yang menyebut relawan akan diberi honor antara 2-4 juta rupiah per bulan. (mukafi niam)